Sabtu, 30 April 2011

Ambisi China Bantu Indonesia

Bagikan ke Teman:
Meski sadar masih banyak rakyatnya yang masih di ambang kemiskinan, Perdana Menteri China, Wen Jiabao, tetap berkomitmen membantu Indonesia dan negara Asia Pasifik lainnya untuk lepas dari kemiskinan
.

Hal itu dilakukan semata-mata karena China ini memimpin negara-negara di kawasan Asia untuk bisa tampil ke ranah internasional di bidang ekonomi dan perdagangan.

"Untuk melaksanakan pembangunan negara, pemerintah China mengalokasi dana guna mendukung negara ASEAN merealisasi target pembangunan," ujar Perdana Menteri Wen Jiabao dalam pidato politik yang disampaikan di depan ratusan undangan di Balai Kartini, Jakarta, Sabtu, 30 April 2011.

Dalam kesempatan itu, Jiabao juga memotivasi Indonesia untuk bisa melaju pesat seperti China, terutama dalam bidang ekonomi perdagangan. "Selama 60 tahun lebih sejak berdirinya China, ekonomi berkembang cepat, kedudukan di internasional berangsur-angsur meningkat, tapi tidak mengalami perubahan kerjasama luar negeri," ungkapnya.

Dia mengungkapkan betapa sulitnya memimpin negara dengan penduduk terpadat seperti China. Namun, pembangunan demi kesejahteraan rakyat tetap harus menjadi prioritas.

"Senang dan lega dengan perkembangan China, tapi saya juga gelisah, tak enak tidur, memikirkan bagaimana mengatasi kesulitan. Sebagian orang sudah jadi kaya di China, tapi sebagian daerah masih belum lepas dari kemiskinan," ungkapnya.

Jiabao mengaku perlu rendah hati mencontoh pengalaman negara-negara lain untuk dipraktekkan di negara sendiri. Selain belajar dari pengalaman, menurut dia memahami masalah negara sendiri juga menjadi pokok yang penting. Dengan cara itu, dia menjadi tahu solusi apa yang harus dilakukan.

"Beban kami berat. Butuh upaya keras jangka panjang dengan penduduk yang begitu banyak ini," katanya.

vivanews.com

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Thanks for post!
If you have a online store,you'll be interested in my offer.It's a mobile app AmazingCart which can make your store more successful and yiur profit higher.
Also it's on HUGE sale now!So check it and get your demo here: http://amazingcart.us/

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan.