Amerika Serikat (AS) telah menghabiskan biaya sebesar US$550 juta (sekitar Rp4,7triliun) untuk mendukung operasi militer pasukan Koalisi atas Libya dalam sepuluh hari terakhir. Anggaran itu diperkirakan terus bertambah sekitar US$40 juta untuk beberapa pekan mendatang.
Perhitungan itu diungkapkan Departemen Pertahanan AS (Pentagon), seperti yang dilansir harian The Straits Times. Menurut Pentagon, selama 19 hingga 28 Maret, militer AS menghabiskan lebih dari 60 persen anggaran sebesar itu untuk persenjataan, seperti rudal dan bom. Sisanya untuk membiayai pengiriman personel dan keperluan logistik, di antaranya bahan bakar untuk pesawat dan kapal perang.
Menurut Pentagon, 192 dari 199 rudal jelajah Tomahawk yang ditembakkan ke target-target strategis milik rezim Muammar Khadafi di Libya sejak serangan pertama 19 Maret lalu berasal dari militer AS, sedangkan sisanya dilakukan Inggris. Panglima militer AS untuk misi NATO, Laksamana James Stavridis, kepada DPR mengungkapkan bahwa satu rudal itu berharga sekitar US$1,5 juta.
Juru bicara Pentagon, Kathleen Kesler, mengaku pihaknya tidak bisa memastikan berapa banyak lagi anggaran yang harus dibutuhkan untuk kampanye militer di Libya. Namun, dia memperkirakan Pentagon akan perlu dana tambahan US$40 juta dalam tiga pekan ke depan.
Saat ini, misi militer Koalisi ke Libya diambilalih Organisasi Pertahanan Atlantik Utara, NATO. Namun, AS tetap akan berperan dalam aksi militer itu, mengingat AS juga merupakan anggota NATO.
vivanews.com
Kamis, 31 Maret 2011
Rabu, 30 Maret 2011
Pasukan Khadafi Pukul Mundur Pemberontak
Pasukan rezim Muammar Khadafi berhasil memukul mundur pemberontak dari kota Ras Lanouf dan Brega, sehingga membuat mereka menjauh dari Sirte, benteng pertahanan Khadafi.
Kemunduran pasukan pemberontak ini juga mengundang dilema bagi misi koalisi yang digalang Amerika Serikat (AS) dan sekutu-sekutunya atas Libya, yang selama ini hanya sebatas mencegah pasukan Khadafi menembaki warga sipil melalui penerapan zona larangan terbang.
Menurut kantor berita Associated Press, pasukan Khadafi membombardir posisi pemberontak di Ras Lanouf dan Brega dengan tembakan tank serta artileri, Selasa 29 Maret 2011. Sejumlah laporan sepanjang Selasa malam menyebutkan, pemberontak tidak punya pilihan selain kabur meninggalkan kedua kota yang sempat mereka kuasai beberapa hari lalu.
"Sarkozy, di mana kamu?" teriak sejumlah pemberontak dalam bahasa Arab. Mereka mengacu kepada Presiden Prancis, Nicolas Sarkozy, yang selama ini sangat mendukung gagasan agar pasukan koalisi juga menghancurkan pasukan Khadafi.
Menurut sejumlah saksi, dalam pertempuran Selasa kemarin, tidak terlihat serangan udara pasukan koalisi seperti pada hari-hari sebelumnya.
"Kalau mereka [pasukan Khadafi] terus menembak, kami butuh serangan udara [koalisi]," kata Mohammed Bujildein, seorang anggota pasukan pemberontak berusia 27 tahun. Dia yakin, bila mereka terus didukung serangan udara koalisi, "Kami pasti sudah berada di Sirte besok [Rabu] malam," lanjut Bujildein.
Dia mengakui bahwa pemberontak hari ini mengalami kekalahan. "Namun kami akan kembali," kata Bujildein. Sirte, yang terletak 250 kilometer dari Ras Lanouf, merupakan kampung halaman Khadafi. Tidak heran bila kota itu merupakan benteng terkuat pasukan Khadafi dan menjadi titik strategis bagi pemberontak bila ingin masuk ke Ibukota Tripoli.
vivanews.com
Kemunduran pasukan pemberontak ini juga mengundang dilema bagi misi koalisi yang digalang Amerika Serikat (AS) dan sekutu-sekutunya atas Libya, yang selama ini hanya sebatas mencegah pasukan Khadafi menembaki warga sipil melalui penerapan zona larangan terbang.
Menurut kantor berita Associated Press, pasukan Khadafi membombardir posisi pemberontak di Ras Lanouf dan Brega dengan tembakan tank serta artileri, Selasa 29 Maret 2011. Sejumlah laporan sepanjang Selasa malam menyebutkan, pemberontak tidak punya pilihan selain kabur meninggalkan kedua kota yang sempat mereka kuasai beberapa hari lalu.
"Sarkozy, di mana kamu?" teriak sejumlah pemberontak dalam bahasa Arab. Mereka mengacu kepada Presiden Prancis, Nicolas Sarkozy, yang selama ini sangat mendukung gagasan agar pasukan koalisi juga menghancurkan pasukan Khadafi.
Menurut sejumlah saksi, dalam pertempuran Selasa kemarin, tidak terlihat serangan udara pasukan koalisi seperti pada hari-hari sebelumnya.
"Kalau mereka [pasukan Khadafi] terus menembak, kami butuh serangan udara [koalisi]," kata Mohammed Bujildein, seorang anggota pasukan pemberontak berusia 27 tahun. Dia yakin, bila mereka terus didukung serangan udara koalisi, "Kami pasti sudah berada di Sirte besok [Rabu] malam," lanjut Bujildein.
Dia mengakui bahwa pemberontak hari ini mengalami kekalahan. "Namun kami akan kembali," kata Bujildein. Sirte, yang terletak 250 kilometer dari Ras Lanouf, merupakan kampung halaman Khadafi. Tidak heran bila kota itu merupakan benteng terkuat pasukan Khadafi dan menjadi titik strategis bagi pemberontak bila ingin masuk ke Ibukota Tripoli.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Selasa, 29 Maret 2011
ASEAN Bentuk Komisi Militer Bersama
Negara-negara anggota ASEAN menganggap penting peran militer dalam upaya pemberian bantuan kemanusiaan, dan penanggulangan bencana. Untuk itu, ASEAN merancang aturan yang akan menyertakan kemiliteran negara-negara ASEAN setiap kali terjadi bencana.
Rancangan "Komite Bersama penggunaan Aset dan Kapasitas Militer ASEAN dalam pemberian bantuan kemanusiaan dan penanggulangan bencana (Humanitarian Assistance and Disaster Relief/HADR)", digodok bersama para perwakilan militer negara-negara ASEAN pada acara lokakarya di Jakarta, 28-29 Maret 2011.
Menurut pernyataan dikeluarkan ASEAN, ide pembentukan komite bersama ini berawal dari keyakinan militer amat berperan, dan dapat segera dikerahkan dalam memberikan respon cepat saat bencana terjadi.
"Negara-negara ASEAN pun terbukti memiliki kapasitas militer yang dapat dikerahkan dalam operasi bantuan kemanusiaan, baik di tingkat regional maupun internasional," tulis pernyataan tersebut.
Lokakarya ini adalah acara tahap kedua yang dimaksudkan meneguhkan pembicaraan sebelumnya di Pattaya, Thailand, pada 2009, dan dilanjutkan putaran diaog pertahanan di Ha Noi, Vietnam, pada 11 Maret 2010.
"Tujuan utama pembentukan komite bersama ini adalah memajukan dan meningkatkan kerja sama antarmiliter dari negara-negara ASEAN melalui penggunaan aset dan kapasitas militer," tulis pernyataan ASEAN.
Komite bersama ini nantinya akan mengemban tugas pelaksana semua kegiatan berkaitan operasi HADR negara-negara ASEAN. Selain itu, tanggung jawab komite bersama adalah menyusun standar prosedur operasi militer ASEAN dalam upaya bantuan kemanusiaan.
"(Komite bersama juga) memfasilitasi latihan gabungan seluruh angkatan militer dari negara ASEAN, mengeksplorasi dan mengidentifikasi wilayah kerjasama bidang HADR, dan melaksanakan operasi bersama HADR," bunyi pernyataan itu.
vivanews.com
Rancangan "Komite Bersama penggunaan Aset dan Kapasitas Militer ASEAN dalam pemberian bantuan kemanusiaan dan penanggulangan bencana (Humanitarian Assistance and Disaster Relief/HADR)", digodok bersama para perwakilan militer negara-negara ASEAN pada acara lokakarya di Jakarta, 28-29 Maret 2011.
Menurut pernyataan dikeluarkan ASEAN, ide pembentukan komite bersama ini berawal dari keyakinan militer amat berperan, dan dapat segera dikerahkan dalam memberikan respon cepat saat bencana terjadi.
"Negara-negara ASEAN pun terbukti memiliki kapasitas militer yang dapat dikerahkan dalam operasi bantuan kemanusiaan, baik di tingkat regional maupun internasional," tulis pernyataan tersebut.
Lokakarya ini adalah acara tahap kedua yang dimaksudkan meneguhkan pembicaraan sebelumnya di Pattaya, Thailand, pada 2009, dan dilanjutkan putaran diaog pertahanan di Ha Noi, Vietnam, pada 11 Maret 2010.
"Tujuan utama pembentukan komite bersama ini adalah memajukan dan meningkatkan kerja sama antarmiliter dari negara-negara ASEAN melalui penggunaan aset dan kapasitas militer," tulis pernyataan ASEAN.
Komite bersama ini nantinya akan mengemban tugas pelaksana semua kegiatan berkaitan operasi HADR negara-negara ASEAN. Selain itu, tanggung jawab komite bersama adalah menyusun standar prosedur operasi militer ASEAN dalam upaya bantuan kemanusiaan.
"(Komite bersama juga) memfasilitasi latihan gabungan seluruh angkatan militer dari negara ASEAN, mengeksplorasi dan mengidentifikasi wilayah kerjasama bidang HADR, dan melaksanakan operasi bersama HADR," bunyi pernyataan itu.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
PM: Jepang Siaga Penuh, Krisis Nuklir Makin Tak Dapat Diprediksi
Perdana Menteri Jepang Naoto Kan Selasa mengatakan pemerintah Jepang dalam keadaan "siaga penuh" menghadapi krisis di pembangkit listrik tenaga nuklir Fukushima yang rusak, Jiji Press melaporkan.
Kan mengatakan pada pertemuan komite anggaran majelis rendah bahwa situasinya "semakin tidak dapat diprediksi" namun pemerintah "akan terus mengatasi permasalahan tersebut dalam kondisi siaga penuh," lapor Jiji seperti dikutip AFP.
Kekhawatiran akan radiasi mengganggu upaya-upaya menghidupkan kembali sistem pendingin di pembangkit Fukushima Daiichi. Hantaman gempa bumi disertai tsunami pada 11 Maret telah menyebabkan lebih dari 28.000 orang meninggal atau hilang.
Tanah di fasilitas timur laut Tokyo itu telah terdeteksi mengandung plutonium dan air yang sangat terkontaminasi bocor dari bangunan reaktor, kata operator sebelumnya Senin, sementara air laut di dekatnya menunjukkan angka yodium yang tinggi.
antaranews.com
Kan mengatakan pada pertemuan komite anggaran majelis rendah bahwa situasinya "semakin tidak dapat diprediksi" namun pemerintah "akan terus mengatasi permasalahan tersebut dalam kondisi siaga penuh," lapor Jiji seperti dikutip AFP.
Kekhawatiran akan radiasi mengganggu upaya-upaya menghidupkan kembali sistem pendingin di pembangkit Fukushima Daiichi. Hantaman gempa bumi disertai tsunami pada 11 Maret telah menyebabkan lebih dari 28.000 orang meninggal atau hilang.
Tanah di fasilitas timur laut Tokyo itu telah terdeteksi mengandung plutonium dan air yang sangat terkontaminasi bocor dari bangunan reaktor, kata operator sebelumnya Senin, sementara air laut di dekatnya menunjukkan angka yodium yang tinggi.
antaranews.com
Diposting oleh
Anonim
Label:
Dunia
Pemberontak Libya Akan Adili Gaddafi di Libya Setelah Menang
Pemimpin Libya Muamar Gaddafi akan diadili di Libya "setelah kemenangan" pasukan pemberontak, kata pemimpin dewan nasional pemberontak pada televisi Prancis, Senin.
"Setelah kemenangan itu kami akan mengadili Gaddafi di Libya karena semua kejahatan yang telah ia lakukan," jelas Mustafa Abdel Jalil pada wartawan France 2 di markas besar pemberontak Benghazi di Libya timur, demikian AFP melaporkan.
"Kami akan berupaya untuk membangun negara yang bebas, demokratis yang menghormati hak asasi manusia dan perganti-gantian politik," ujarnya. Ia menambahkan bahwa rakyat Libya telah membuat "pilihan sulit, yakni melawan tiran".
Jalil, seorang bekas menteri kehakiman yang bersembunyi di tengah kekhawatiran akan keselamatannya, menambahkan bahwa pemberontak memiliki "kebutuhan mendesak akan senjata ringan".
Setelah hampir kehilangan Benghazi sebelum serangan udara koalisi dimulai pada 19 Maret, pemberontak sekarang maju dengan cepat ke arah barat.
Dewan tersebut, badan dengan 31 anggota yang mewakili kota-kota besar dan sedang di negara Afrika utara itu, dibentuk pada 5 Maret.
antaranews.com
"Setelah kemenangan itu kami akan mengadili Gaddafi di Libya karena semua kejahatan yang telah ia lakukan," jelas Mustafa Abdel Jalil pada wartawan France 2 di markas besar pemberontak Benghazi di Libya timur, demikian AFP melaporkan.
"Kami akan berupaya untuk membangun negara yang bebas, demokratis yang menghormati hak asasi manusia dan perganti-gantian politik," ujarnya. Ia menambahkan bahwa rakyat Libya telah membuat "pilihan sulit, yakni melawan tiran".
Jalil, seorang bekas menteri kehakiman yang bersembunyi di tengah kekhawatiran akan keselamatannya, menambahkan bahwa pemberontak memiliki "kebutuhan mendesak akan senjata ringan".
Setelah hampir kehilangan Benghazi sebelum serangan udara koalisi dimulai pada 19 Maret, pemberontak sekarang maju dengan cepat ke arah barat.
Dewan tersebut, badan dengan 31 anggota yang mewakili kota-kota besar dan sedang di negara Afrika utara itu, dibentuk pada 5 Maret.
antaranews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Obama Jelaskan Aksi Militer AS di Libya
Kebijakan Presiden Amerika Serikat Barack Obama dalam keterlibatan militer AS di Libya menuai banyak kritik, baik dari Partai Demokrat atau pun Partai Republik. Obama diminta untuk memberikan penjelasan mengenai keterlibatan militer Amerika Serikat di Libya. Sebelumnya,
Obama pun menjawab keraguan itu, dengan memberikan penjelasan di National Defense University, Washington, pada Senin malam waktu setempat (Selasa pagi waktu Indonesia).
"Termasuk sejumlah aksi yang telah dilakukan bersama tentara koalisi untuk melindungi rakyat Libya dari brutalnya Muammar Khadafi, transisi kekuasaan ke tangan Naato, dan kebijakan ke depan," demikian keterangan Gedung Putih, seperti dikutip dari CNN.
Sebelumnya, Obama telah mengatakan keterlibatan AS di Libya disebabkan tindakan Khadafi yang dianggap membantai rakyatnya sendiri.
"Ketika seseorang seperti Khadafi menimbulkan banjir darah, itu bisa menimbulkan ketidakstabilan wilayah. Komunitas internasional pun akan bertindak untuk menyelamatkan banyak nyawa," ujar Obama pada Sabtu lalu, seperti dikutip dari AP News.
Bagi Obama, penjelasan ini merupakan kesempatan untuk menjawab skeptisme masyarakat Amerika terhadap perang di Libya. Terutama mengenai misi apa yang akan dilakukan AS setelah Khadafi terjungkal.
Pemimpin Senat dari Partai Republik Mitch McConnel mengatakan Obama gagal menjelaskan misi AS di Libya. Keputusan Obama dalam keterlibatan militer AS di Libya pun dianggap McConnel tanpa konsultasi dengan Kongres atau pun penjelasan yang baik kepada masyarakat.
"Jika rakyat Amerika tidak yakin dengan misi militer Amerika di Libya, tentu itu beralasan," kata McConnel, seperti dikutip dari AP News.
vivanews.com
Obama pun menjawab keraguan itu, dengan memberikan penjelasan di National Defense University, Washington, pada Senin malam waktu setempat (Selasa pagi waktu Indonesia).
"Termasuk sejumlah aksi yang telah dilakukan bersama tentara koalisi untuk melindungi rakyat Libya dari brutalnya Muammar Khadafi, transisi kekuasaan ke tangan Naato, dan kebijakan ke depan," demikian keterangan Gedung Putih, seperti dikutip dari CNN.
Sebelumnya, Obama telah mengatakan keterlibatan AS di Libya disebabkan tindakan Khadafi yang dianggap membantai rakyatnya sendiri.
"Ketika seseorang seperti Khadafi menimbulkan banjir darah, itu bisa menimbulkan ketidakstabilan wilayah. Komunitas internasional pun akan bertindak untuk menyelamatkan banyak nyawa," ujar Obama pada Sabtu lalu, seperti dikutip dari AP News.
Bagi Obama, penjelasan ini merupakan kesempatan untuk menjawab skeptisme masyarakat Amerika terhadap perang di Libya. Terutama mengenai misi apa yang akan dilakukan AS setelah Khadafi terjungkal.
Pemimpin Senat dari Partai Republik Mitch McConnel mengatakan Obama gagal menjelaskan misi AS di Libya. Keputusan Obama dalam keterlibatan militer AS di Libya pun dianggap McConnel tanpa konsultasi dengan Kongres atau pun penjelasan yang baik kepada masyarakat.
"Jika rakyat Amerika tidak yakin dengan misi militer Amerika di Libya, tentu itu beralasan," kata McConnel, seperti dikutip dari AP News.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Senin, 28 Maret 2011
Turki Siap Ambil Alih Bandara di Libya
Turki berencana mengambil alih sementara kendali bandar udara di kota terbesar kedua di Libya, Benghazi. Kota itu merupakan basis pemberontakan melawan rezim Muammar Khadafi.
Menurut kantor berita Associated Press, pengumuman itu disampaikan Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan, Senin 28 Maret 2011. Menurut Erdogan, kendali keamanan di bandar udara Benghazi itu perlu dilakukan untuk mengamankan jalur bantuan kemanusiaan bagi rakyat Libya.
Sebagai partisipan Misi Koalisi Internasional atas Libya, Turki mengirim empat kapal fregat dan sebuah kapal selam untuk membantu operasi embargo senjata ke Libya, seperti yang diamanatkan Dewan Keamanan PBB.
Erdogan juga mengatakan bahwa militer Turki turut dalam operasi penegakan zona larangan terbang, untuk memastikan tidak ada pesawat rezim Khadafi menyerang rakyat yang memberontak.
Turki merupakan anggota Organisasi Pertahanan Atlantik Utara (NATO), yang sejak akhir pekan lalu mengambil alih operasi penegakan zona larangan terbang di Libya dari kendali Koalisi pimpinan AS.
Namun, Turki tidak ikut dalam misi penyerangan darat atas target-target militer milik Khadafi. Menurut Erdogan, Turki sudah bertekad tidak akan menggunakan "senjata atau peluru" dalam menghadapi warga Libya.
vivanews.com
Menurut kantor berita Associated Press, pengumuman itu disampaikan Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan, Senin 28 Maret 2011. Menurut Erdogan, kendali keamanan di bandar udara Benghazi itu perlu dilakukan untuk mengamankan jalur bantuan kemanusiaan bagi rakyat Libya.
Sebagai partisipan Misi Koalisi Internasional atas Libya, Turki mengirim empat kapal fregat dan sebuah kapal selam untuk membantu operasi embargo senjata ke Libya, seperti yang diamanatkan Dewan Keamanan PBB.
Erdogan juga mengatakan bahwa militer Turki turut dalam operasi penegakan zona larangan terbang, untuk memastikan tidak ada pesawat rezim Khadafi menyerang rakyat yang memberontak.
Turki merupakan anggota Organisasi Pertahanan Atlantik Utara (NATO), yang sejak akhir pekan lalu mengambil alih operasi penegakan zona larangan terbang di Libya dari kendali Koalisi pimpinan AS.
Namun, Turki tidak ikut dalam misi penyerangan darat atas target-target militer milik Khadafi. Menurut Erdogan, Turki sudah bertekad tidak akan menggunakan "senjata atau peluru" dalam menghadapi warga Libya.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Ancaman Tsunami Kembali Landa Jepang Pagi Ini
Gempa berkekuatan 6,5 skala richter kembali mengguncang wilayah timur Jepang, pada Senin pagi waktu setempat. Badan Survey Geologi Amerika Serikat kemudian mengingatkan adanya kemungkinan bahaya tsunami.
Seperti dikutip dari AP, tidak ada laporan mengenai kerusakan atau korban jiwa. Tapi Badan Meteorologi Jepang mengumumkan kemungkinan tsunami setinggi 0,5 meter di prefektur Miyagi.
Peringatan tsunami dikeluarkan Badan Survey Geologi AS sekitar pukul 07.23 pagi waktu Jepang, setelah gempa terjadi di sekitar perairan timur Honshu, Jepang. Gempa diperkirakan berada di kedalaman 5,9 kilometer.
Sebelumnya, gempa besar berkekuatan 9 skala richter memicu tsunami dan menghantam Jepang pada 11 Maret lalu. Akibat hantaman tsunami itu, Jepang pun dilanda bencana nasional yang menimbulkan korban sekitar 18 ribu jiwa. Akibat gempa dan tsunami itu gedung reaktor nuklir pembangkit listrik retak. Itulah yang kemudian memicu bocornya nuklir dan menimbulkan radiasi di sekitar reaktor. Bahaya radiasi itu mencemaskan banyak orang.
vivanews.com
Seperti dikutip dari AP, tidak ada laporan mengenai kerusakan atau korban jiwa. Tapi Badan Meteorologi Jepang mengumumkan kemungkinan tsunami setinggi 0,5 meter di prefektur Miyagi.
Peringatan tsunami dikeluarkan Badan Survey Geologi AS sekitar pukul 07.23 pagi waktu Jepang, setelah gempa terjadi di sekitar perairan timur Honshu, Jepang. Gempa diperkirakan berada di kedalaman 5,9 kilometer.
Sebelumnya, gempa besar berkekuatan 9 skala richter memicu tsunami dan menghantam Jepang pada 11 Maret lalu. Akibat hantaman tsunami itu, Jepang pun dilanda bencana nasional yang menimbulkan korban sekitar 18 ribu jiwa. Akibat gempa dan tsunami itu gedung reaktor nuklir pembangkit listrik retak. Itulah yang kemudian memicu bocornya nuklir dan menimbulkan radiasi di sekitar reaktor. Bahaya radiasi itu mencemaskan banyak orang.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Minggu, 27 Maret 2011
Jepang Ingin Belajar dari BRR Aceh-Nias
Pemerintah Jepang berencana belajar dari Indonesia dalam menanggulangi paska bencana Tsunami seperti terjadi di Aceh.
Demikian diungkapkan Kepala Unit Kerja Presiden untuk Pengendalian dan Pengawasan Pembangunan (UKP4) Kuntoro Mangkusubroto saat menghadiri acara Indonesia for Japan di depan Kedutaan Besar Jepang, Jakarta, Minggu, 27 Maret 2010.
"Minggu depan saya akan melakukan teleconference dengan mereka karena mereka ingin belajar dengan apa yang kita lakukan di Aceh," ungkap Kuntoro.
Mantan Kepala Badan Rehabilitasi dan Rekonstruksi (BRR) Aceh-Nias ini akan menyampaikan kepada Pemerintah Jepang tentang bagaimana membentuk organisasi BRR.
"Kenapa Aceh berhasil, salah satunya BRR ini. Di Jepang urusan seperti ini masih dilakukan perdana menteri. Nah, perlu ada BRR punya kewenangan khusus menangani bencana ini. Cara kerjanya, pengalaman BRR adalah sumbangan kami paling berarti untuk Jepang," ujar Kuntoro.
Sementara itu, hingga saat ini Pemerintah Indonesia telah menyumbangkan bantuan sebesar US$2 juta dan 10 ribu selimut. "Pada pagi hari ini kita bersama-sama berkumpul di sini menyampaikan simpati kita, meski dalam bentuk sederhana," ujarnya.
vivanews.com
Demikian diungkapkan Kepala Unit Kerja Presiden untuk Pengendalian dan Pengawasan Pembangunan (UKP4) Kuntoro Mangkusubroto saat menghadiri acara Indonesia for Japan di depan Kedutaan Besar Jepang, Jakarta, Minggu, 27 Maret 2010.
"Minggu depan saya akan melakukan teleconference dengan mereka karena mereka ingin belajar dengan apa yang kita lakukan di Aceh," ungkap Kuntoro.
Mantan Kepala Badan Rehabilitasi dan Rekonstruksi (BRR) Aceh-Nias ini akan menyampaikan kepada Pemerintah Jepang tentang bagaimana membentuk organisasi BRR.
"Kenapa Aceh berhasil, salah satunya BRR ini. Di Jepang urusan seperti ini masih dilakukan perdana menteri. Nah, perlu ada BRR punya kewenangan khusus menangani bencana ini. Cara kerjanya, pengalaman BRR adalah sumbangan kami paling berarti untuk Jepang," ujar Kuntoro.
Sementara itu, hingga saat ini Pemerintah Indonesia telah menyumbangkan bantuan sebesar US$2 juta dan 10 ribu selimut. "Pada pagi hari ini kita bersama-sama berkumpul di sini menyampaikan simpati kita, meski dalam bentuk sederhana," ujarnya.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Sabtu, 26 Maret 2011
AS Kirimkan Air Tawar ke PLTN Fukushima
Angkatan laut Amerika Serikat menurunkan kapalnya untuk mengangkut air tawar yang akan dikirimkan ke Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) Fukushima Daiichi. Air tawar ini akan digunakan untuk mendinginkan reaktor setelah air laut dirasa tidak lagi efektif dan membahayakan.
Seperti dilansir dari laman Associated Press, Sabtu, 26 Maret 2011, AL AS menurunkan kapal YOGN-115 untuk mengangkut 1,04 juta liter air tawar ke Fukushima.
Juru bicara Badan Keamanan Nuklir dan Industri Jepang, Hidehiko Nishiyama, mengatakan bahwa air tawar akan digunakan untuk menggantikan air laut yang selama ini digunakan untuk mendinginkan reaktor.
Setelah lebih dari sepekan petugas menggunakan air laut, kristal garam dari air laut mulai mengendap di saluran air. Hal ini jika dibiarkan dapat menyebabkan karat dan menyumbat laju air, sehingga membahayakan proses pendinginan.
Menteri Pertahanan Jepang, Yoshimi Kitazawa, mengatakan bahwa digantinya air laut menjadi air tawar adalah atas permintaan pemerintah AS. Dia mengatakan bahwa AS memberikan permintaan yang mendesak mengenai hal ini.
Kitazawa mengatakan air tawar itu akan dikirimkan kapal AS ke pantai Onahama, untuk kemudian pada Senin pekan depan akan dimulai proses penyaluran air tawar ke reaktor Fukushima.
Sementara itu, petugas di PLTN masih berjuang mendinginkan tiga unit reaktor aktif di instalasi tersebut. Salah satu reaktor dikhawatirkan bocor, karena terdapat genangan air di dekat lokasi. Genangan tersebut mengandung radioaktif 10.000 kali lipat dari ambang batas normal.
Air laut di sekitar PLTN juga dilaporkan telah tercemar. Pada hasil pengujian, air laut di dekat PLTN mengandung radiasi 1.250 kali lipat lebih tinggi dari batas normal. Petugas mengatakan bahwa peningkatan radiasi ini kemungkinan disebabkan oleh bocoran air dari reaktor atau kandungan radiasi di udara.
Dengan tingkat radiasi setinggi itu, perairan tepi pantai dekat PLTN berbahaya bagi manusia. Tidak ada yang diperbolehkan untuk berenang ataupun minum dari laut. Ekosistem tepi pantai juga terancam. Namun, diharapkan arus deras dapat segera memuaikan radiasi.
vivanews.com
Seperti dilansir dari laman Associated Press, Sabtu, 26 Maret 2011, AL AS menurunkan kapal YOGN-115 untuk mengangkut 1,04 juta liter air tawar ke Fukushima.
Juru bicara Badan Keamanan Nuklir dan Industri Jepang, Hidehiko Nishiyama, mengatakan bahwa air tawar akan digunakan untuk menggantikan air laut yang selama ini digunakan untuk mendinginkan reaktor.
Setelah lebih dari sepekan petugas menggunakan air laut, kristal garam dari air laut mulai mengendap di saluran air. Hal ini jika dibiarkan dapat menyebabkan karat dan menyumbat laju air, sehingga membahayakan proses pendinginan.
Menteri Pertahanan Jepang, Yoshimi Kitazawa, mengatakan bahwa digantinya air laut menjadi air tawar adalah atas permintaan pemerintah AS. Dia mengatakan bahwa AS memberikan permintaan yang mendesak mengenai hal ini.
Kitazawa mengatakan air tawar itu akan dikirimkan kapal AS ke pantai Onahama, untuk kemudian pada Senin pekan depan akan dimulai proses penyaluran air tawar ke reaktor Fukushima.
Sementara itu, petugas di PLTN masih berjuang mendinginkan tiga unit reaktor aktif di instalasi tersebut. Salah satu reaktor dikhawatirkan bocor, karena terdapat genangan air di dekat lokasi. Genangan tersebut mengandung radioaktif 10.000 kali lipat dari ambang batas normal.
Air laut di sekitar PLTN juga dilaporkan telah tercemar. Pada hasil pengujian, air laut di dekat PLTN mengandung radiasi 1.250 kali lipat lebih tinggi dari batas normal. Petugas mengatakan bahwa peningkatan radiasi ini kemungkinan disebabkan oleh bocoran air dari reaktor atau kandungan radiasi di udara.
Dengan tingkat radiasi setinggi itu, perairan tepi pantai dekat PLTN berbahaya bagi manusia. Tidak ada yang diperbolehkan untuk berenang ataupun minum dari laut. Ekosistem tepi pantai juga terancam. Namun, diharapkan arus deras dapat segera memuaikan radiasi.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Besok, Obama Jawab Kritik Soal Serang Libya
Presiden Amerika Serikat Barack Obama akan memberikan penjelasan terkait operasi militer koalisi Barat yang dinilai melampaui batas. Ia akan menjawab kritik melalui sebuah pidato di Universitas Pertahanan Nasional di Washington, Senin besok.
Obama akan memberikan penjelasan kepada dunia setelah mendapat tekanan dari sejumlah pemimpin partai oposisi, juga sejumlah anggota partai pendukungnya. Pada Jumat lalu, ia menggelar pertemuan selama satu jam dengan sejumlah petinggi parlemen terkait masalah itu.
Seorang pejabat yang hadir dalam pertemuan tertutup tersebut mengatakan, Amerika Serikat akan menurunkan intensi serangan militer di Libya. Namun, Amerika Serikat tetap akan meminta pimpinan Libya, Moammar Khadafi, mundur.
Pejabat itu juga mengatakan bahwa Amerika Serikat akan tunduk pada Resolusi Dewan Keamanan PBB, terutama terkait perlindungan warga sipil di Libya. “Tapi ini tidak ditujukan untuk membunuh Khadafi," katanya, seperti dikutip Associted Press.
Seorang pejabat Gedung Putih berharap, Obama akan memberikan penjelasan terkait bagaimana Amerika Serikat mengendalikan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO), melakukan pendekatan terhadap negara-negara Arab, dan memberikan perlindungan terhadap hak-hak sipil di Libya.
Kamis lalu, pejabat dari 28 negara anggota NATO sepakat mengambil alih komando operasi militer di Libya dari koalisi Barat yang dipimpin Amerika Serikat, Inggris, dan Perancis. Sembari membahas pola operasi, NATO sepakat tidak akan keluar dari Resolusi PBB terkait embargo senjata dan zona larangan terbang di atas Libya demi mengurangi jatuhnya korban rakyat sipil di Libya.
vivanews.com
Obama akan memberikan penjelasan kepada dunia setelah mendapat tekanan dari sejumlah pemimpin partai oposisi, juga sejumlah anggota partai pendukungnya. Pada Jumat lalu, ia menggelar pertemuan selama satu jam dengan sejumlah petinggi parlemen terkait masalah itu.
Seorang pejabat yang hadir dalam pertemuan tertutup tersebut mengatakan, Amerika Serikat akan menurunkan intensi serangan militer di Libya. Namun, Amerika Serikat tetap akan meminta pimpinan Libya, Moammar Khadafi, mundur.
Pejabat itu juga mengatakan bahwa Amerika Serikat akan tunduk pada Resolusi Dewan Keamanan PBB, terutama terkait perlindungan warga sipil di Libya. “Tapi ini tidak ditujukan untuk membunuh Khadafi," katanya, seperti dikutip Associted Press.
Seorang pejabat Gedung Putih berharap, Obama akan memberikan penjelasan terkait bagaimana Amerika Serikat mengendalikan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO), melakukan pendekatan terhadap negara-negara Arab, dan memberikan perlindungan terhadap hak-hak sipil di Libya.
Kamis lalu, pejabat dari 28 negara anggota NATO sepakat mengambil alih komando operasi militer di Libya dari koalisi Barat yang dipimpin Amerika Serikat, Inggris, dan Perancis. Sembari membahas pola operasi, NATO sepakat tidak akan keluar dari Resolusi PBB terkait embargo senjata dan zona larangan terbang di atas Libya demi mengurangi jatuhnya korban rakyat sipil di Libya.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Jumat, 25 Maret 2011
Sekutu Segera Blokade Laut Libya
Inggris, Amerika Serikat dan Prancis akan memblokade laut Libya untuk membatasi ruang gerak pemimpin Libya Muammar Khadafi. Blokade laut Libya perlu diletakkan di tempat khusus, yang tujuannya untuk menutup pasokan senjata ke Khadhafi.
"Saya percaya akan berlangsung blokade laut," kata Wakil Menteri Pertahanan Inggris James Gerald Douglas Howarth di Jakarta, Jum'at 25 Maret 2011. "Untuk memastikan bahwa pasokan senjata tidak masuk ke Khadhafi. Karena ada embargo PBB di tempat."
Resolusi Dewan Keamanan PBB menegaskan bahwa blokade ini diperlukan sebagai langkah hukum dalam melakukan operasi lapangan. "Ada kewajiban untuk melaksanakannya, dan operasi diperlukan. Dalam hukum hal itu adalah benar."
Bantah Serang Sipil
Militer Inggris membantah menyerang warga sipil Libya. Howarth yang ditemui saat menghadiri penutupan Jakarta Interntional Defense Dialog di Jakarta Convention Centre menyatakan, keberadaan tentara Inggris justru untuk melindungi warga sipil.
"Kami mengirim dua pesawat 1500 mil dari Inggris, untuk menyerang sasaran militer di Libya. Di menit terakhir pilot melihat sipil, mereka berbalik dan pulang, mereka tidak menjatuhkan bom. Tujuan keseluruhan adalah untuk melindungi penduduk sipil," ujarnya.
Inggris dan negara koalisi sepakat mengambil langkah ini untuk membantu penduduk sipil Libya yang sedang tertindas dan diserang oleh Khadafi.
James menegaskan bahwa tindakan koalisi ini bukan merupakan operasi NATO, akan tetapi negara yang tergabung dalam koalisi bersedia untuk mendukung PBB melaksanakan resolusi PBB tahun 1973. "NATO tidak akan memimpin operasi tetapi menyediakan beberapa fasilitas yang diperlukan," Katanya.
Lalu bagaimana dengan kewenangan anggota Koalisi? "Itulah yang sedang dibahas, saat kami bicara, ada konferensi di London
pada hari Selasa kemarin, di mana para Menteri Luar Negeri berunding dari sisi politik. Itu harus memutuskan, tetapi rumit dan akan memakan waktu," ujarnya.
Sejak masuknya pasukan jet tempur koalisi Dewan Keamanan PBB yang terdiri dari Amerika Serikat, Inggris dan Prancis, kerusakan di Libya semakin parah.
Tentara koalisi dilaporkan mulai memperluas zona serangan dan mengincar beberapa titik vital pertahanan Libya. Diantaranya yang telah dihancurkan adalah artileri, tank, bunker amunisi dan beberapa helikopter yang tengah diparkir di beberapa basis angkatan udara Libya.
Pasukan Prancis, terdiri dari pesawat Rafales dan Mirage 2000s, berpatroli di udara Misurata, wilayah strategis bagi pertahanan Libya. Prancis juga dilaporkan telah memborbardir basis udara di pesisir Libya.
Sementara itu pasukan udara Inggris yang terdiri dari pesawat jet Tornado dan Typhoon dilaporkan telah menyelesaikan 59 misi penghancuran di Libya. Dipersenjatai dengan bom anti tank dan pelacak akurasi tinggi, pasukan Inggris melakukan misi-misinya pada malam hari.
vivanews.com
"Saya percaya akan berlangsung blokade laut," kata Wakil Menteri Pertahanan Inggris James Gerald Douglas Howarth di Jakarta, Jum'at 25 Maret 2011. "Untuk memastikan bahwa pasokan senjata tidak masuk ke Khadhafi. Karena ada embargo PBB di tempat."
Resolusi Dewan Keamanan PBB menegaskan bahwa blokade ini diperlukan sebagai langkah hukum dalam melakukan operasi lapangan. "Ada kewajiban untuk melaksanakannya, dan operasi diperlukan. Dalam hukum hal itu adalah benar."
Bantah Serang Sipil
Militer Inggris membantah menyerang warga sipil Libya. Howarth yang ditemui saat menghadiri penutupan Jakarta Interntional Defense Dialog di Jakarta Convention Centre menyatakan, keberadaan tentara Inggris justru untuk melindungi warga sipil.
"Kami mengirim dua pesawat 1500 mil dari Inggris, untuk menyerang sasaran militer di Libya. Di menit terakhir pilot melihat sipil, mereka berbalik dan pulang, mereka tidak menjatuhkan bom. Tujuan keseluruhan adalah untuk melindungi penduduk sipil," ujarnya.
Inggris dan negara koalisi sepakat mengambil langkah ini untuk membantu penduduk sipil Libya yang sedang tertindas dan diserang oleh Khadafi.
James menegaskan bahwa tindakan koalisi ini bukan merupakan operasi NATO, akan tetapi negara yang tergabung dalam koalisi bersedia untuk mendukung PBB melaksanakan resolusi PBB tahun 1973. "NATO tidak akan memimpin operasi tetapi menyediakan beberapa fasilitas yang diperlukan," Katanya.
Lalu bagaimana dengan kewenangan anggota Koalisi? "Itulah yang sedang dibahas, saat kami bicara, ada konferensi di London
pada hari Selasa kemarin, di mana para Menteri Luar Negeri berunding dari sisi politik. Itu harus memutuskan, tetapi rumit dan akan memakan waktu," ujarnya.
Sejak masuknya pasukan jet tempur koalisi Dewan Keamanan PBB yang terdiri dari Amerika Serikat, Inggris dan Prancis, kerusakan di Libya semakin parah.
Tentara koalisi dilaporkan mulai memperluas zona serangan dan mengincar beberapa titik vital pertahanan Libya. Diantaranya yang telah dihancurkan adalah artileri, tank, bunker amunisi dan beberapa helikopter yang tengah diparkir di beberapa basis angkatan udara Libya.
Pasukan Prancis, terdiri dari pesawat Rafales dan Mirage 2000s, berpatroli di udara Misurata, wilayah strategis bagi pertahanan Libya. Prancis juga dilaporkan telah memborbardir basis udara di pesisir Libya.
Sementara itu pasukan udara Inggris yang terdiri dari pesawat jet Tornado dan Typhoon dilaporkan telah menyelesaikan 59 misi penghancuran di Libya. Dipersenjatai dengan bom anti tank dan pelacak akurasi tinggi, pasukan Inggris melakukan misi-misinya pada malam hari.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
NATO Pimpin Operasi Larangan Terbang Libya
Organisasi Pertahanan Atlantik Utara (NATO) sepakat untuk memimpin operasi zona larangan terbang di Libya. Namun, NATO tidak sampai ikut-ikutan Koalisi membombardir wilayah Libya.
Menurut kantor berita Associated Press, keputusan itu diumumkan Sekretaris Jenderal NATO, Anders Fogh Rasmussen, di Belgia, Kamis malam waktu setempat (Jumat dini hari WIB). Kesediaan NATO ini sesuai dengan harapan Amerika Serikat (AS), yang sejak 19 Maret lalu melancarkan operasi zona larangan terbang, sekaligus serangan udara dan rudal atas fasilitas militer rezim Muammar Khadafi di Libya, di bawah bendera Koalisi Internasional bersama dengan Inggris, Prancis, dan negara-negara lain. Ketiga negara itu juga merupakan anggota NATO.
NATO diperkirakan mengambil alih kendali operasi zona larangan terbang dalam kurun waktu 72 jam. Koalisi Internasional tetap akan beroperasi, yaitu terfokus pada misi pengeboman atas kekuatan militer Khadafi dalam rangka melindungi warga sipil Libya, seperti yang diamanatkan dalam resolusi Dewan Keamanan PBB 1973.
"Saat ini akan ada operasi Koalisi dan operasi NATO," kata Rasmussen. "Kami sedang mempertimbangkan apakah NATO harus mengemban tanggungjawab yang lebih luas, sesuai dengan resolusi Dewan Keamanan PBB. Namun, keputusan itu belum dicapai," lanjut dia.
Kesediaan NATO memimpin operasi zona larangan terbang di Libya muncul setelah melalui debat selama berhari-hari di kalangan anggotanya. Keputusan NATO itu baru muncul setelah disetujui semua anggota, yang berjumlah 28 negara.
Kesepakatan NATO atas operasi di Libya itu baru terjadi setelah terjadi kompromi. Sebagai anggota, Turki sebenarnya keberatan bila NATO harus ikut campur. Namun, muncul titik temu setelah Turki dan para anggota lain sama-sama sepakat bahwa operasi NATO hanya sebatas menjaga zona larangan terbang, dan tidak ikut dalam serangan jet tempur atau rudal yang dilakukan Koalisi.
Sementara itu, Uni Eropa sepakat untuk siap membantu pemulihan kembali Libya dari krisis. Namun, misi pemulihan itu juga harus melibatkan Perserikatan Bangsa-bangsa, Liga Arab, Uni Afrika, dan pihak-pihak lain.
vivanews.com
Menurut kantor berita Associated Press, keputusan itu diumumkan Sekretaris Jenderal NATO, Anders Fogh Rasmussen, di Belgia, Kamis malam waktu setempat (Jumat dini hari WIB). Kesediaan NATO ini sesuai dengan harapan Amerika Serikat (AS), yang sejak 19 Maret lalu melancarkan operasi zona larangan terbang, sekaligus serangan udara dan rudal atas fasilitas militer rezim Muammar Khadafi di Libya, di bawah bendera Koalisi Internasional bersama dengan Inggris, Prancis, dan negara-negara lain. Ketiga negara itu juga merupakan anggota NATO.
NATO diperkirakan mengambil alih kendali operasi zona larangan terbang dalam kurun waktu 72 jam. Koalisi Internasional tetap akan beroperasi, yaitu terfokus pada misi pengeboman atas kekuatan militer Khadafi dalam rangka melindungi warga sipil Libya, seperti yang diamanatkan dalam resolusi Dewan Keamanan PBB 1973.
"Saat ini akan ada operasi Koalisi dan operasi NATO," kata Rasmussen. "Kami sedang mempertimbangkan apakah NATO harus mengemban tanggungjawab yang lebih luas, sesuai dengan resolusi Dewan Keamanan PBB. Namun, keputusan itu belum dicapai," lanjut dia.
Kesediaan NATO memimpin operasi zona larangan terbang di Libya muncul setelah melalui debat selama berhari-hari di kalangan anggotanya. Keputusan NATO itu baru muncul setelah disetujui semua anggota, yang berjumlah 28 negara.
Kesepakatan NATO atas operasi di Libya itu baru terjadi setelah terjadi kompromi. Sebagai anggota, Turki sebenarnya keberatan bila NATO harus ikut campur. Namun, muncul titik temu setelah Turki dan para anggota lain sama-sama sepakat bahwa operasi NATO hanya sebatas menjaga zona larangan terbang, dan tidak ikut dalam serangan jet tempur atau rudal yang dilakukan Koalisi.
Sementara itu, Uni Eropa sepakat untuk siap membantu pemulihan kembali Libya dari krisis. Namun, misi pemulihan itu juga harus melibatkan Perserikatan Bangsa-bangsa, Liga Arab, Uni Afrika, dan pihak-pihak lain.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Kamis, 24 Maret 2011
Ditolak Militer Thailand, Ini Jawaban Deplu
Kisruh perbatasan Kamboja dan Thailand tak kunjung mereda. Kedua negara pernah meminta Indonesia ikut serta dalam perundingan damai. Tapi belakangan militer Thailand menolak campur tangan Indonesia. Mereka ragu Indonesia mampu memaksa Kamboja menjaga kesepakatan itu.
Militer Thailand juga memastikan bahwa mereka tidak akan datang untuk menghadiri pertemuan dengan Kamboja yang rencananya akan diadakan di Bogor, 7-8 April nanti. Mereka menginginkan perundingan dilakukan secara bilateral, tanpa campur tangan asing.
Bagaimana tanggapan Jakarta?
Juru bicara Kementerian Luar Negeri, Michael Tene, pada Kamis, 24 Maret 2011, menolak berkomentar mengenai hal ini karena belum mendapat pernyataan resmi dari pemerintah Thailand. Dia menegaskan bahwa dalam kasus ini, Indonesia hanya sebagai fasilitator.
"Kami hanya memfasilitasi pertemuan tersebut. Jika memang akan terjadi, maka terjadilah," ujar Tene
Sampai saat ini, kata Tene, belum ada konfirmasi ataupun pembicaraan lebih lanjut dari pihak Thailand maupun Kamboja mengenai pertemuan itu.
Penolakan atas campur tangan Indonesia pada konflik Thailand-Kamboja disampaikan oleh Menteri Pertahanan Thailand Prawit Wongsuwan melalui panglima tinggi militer Prayuth Chan-ocha.
Padahal, pada pertemuan informal menteri luar negeri ASEAN di Jakarta, 22 Februari lalu, kedua menlu sepakat untuk menyertakan Indonesia dalam upaya perdamaian kedua negara.
Kamboja dan Thailand juga meminta Indonesia untuk mengirimkan tim pemantau ke perbatasan untuk memastikan gencatan senjata berjalan lancar. "Ini adalah hasil pertemuan tingkat tinggi menlu ASEAN di Jakarta waktu itu,"ujar Tene.
Pemerintah Indonesia juga telah mengirimkan proposal berisikan teknis pelaksanaan pemantauan di perbatasan kedua negara. Namun, masih belum mendapatkan persetujuan dari kedua pihak.
"Secara prinsip, sudah sebagian besar isi proposal disetujui. Namun, terdapat beberapa butir yang harus dikelola lagi," ujar Tene.
vivanews.com
Militer Thailand juga memastikan bahwa mereka tidak akan datang untuk menghadiri pertemuan dengan Kamboja yang rencananya akan diadakan di Bogor, 7-8 April nanti. Mereka menginginkan perundingan dilakukan secara bilateral, tanpa campur tangan asing.
Bagaimana tanggapan Jakarta?
Juru bicara Kementerian Luar Negeri, Michael Tene, pada Kamis, 24 Maret 2011, menolak berkomentar mengenai hal ini karena belum mendapat pernyataan resmi dari pemerintah Thailand. Dia menegaskan bahwa dalam kasus ini, Indonesia hanya sebagai fasilitator.
"Kami hanya memfasilitasi pertemuan tersebut. Jika memang akan terjadi, maka terjadilah," ujar Tene
Sampai saat ini, kata Tene, belum ada konfirmasi ataupun pembicaraan lebih lanjut dari pihak Thailand maupun Kamboja mengenai pertemuan itu.
Penolakan atas campur tangan Indonesia pada konflik Thailand-Kamboja disampaikan oleh Menteri Pertahanan Thailand Prawit Wongsuwan melalui panglima tinggi militer Prayuth Chan-ocha.
Padahal, pada pertemuan informal menteri luar negeri ASEAN di Jakarta, 22 Februari lalu, kedua menlu sepakat untuk menyertakan Indonesia dalam upaya perdamaian kedua negara.
Kamboja dan Thailand juga meminta Indonesia untuk mengirimkan tim pemantau ke perbatasan untuk memastikan gencatan senjata berjalan lancar. "Ini adalah hasil pertemuan tingkat tinggi menlu ASEAN di Jakarta waktu itu,"ujar Tene.
Pemerintah Indonesia juga telah mengirimkan proposal berisikan teknis pelaksanaan pemantauan di perbatasan kedua negara. Namun, masih belum mendapatkan persetujuan dari kedua pihak.
"Secara prinsip, sudah sebagian besar isi proposal disetujui. Namun, terdapat beberapa butir yang harus dikelola lagi," ujar Tene.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Kurang Minum Bikin Bau Urine Tak Sedap
Urine berbau tidak sedap bisa menjadi indikator kondisi tubuh. Ada beberapa penyebab bau urine yang menyengat dan tak sedap, salah satunya kurang minum dan dehidrasi.
Wanita paling sering menyadari bau yang kuat, tajam, menyengat dan busuk pada urine. Jika hanya terjadi beberapa kali, hal tersebut mungkin hanya pengaruh dari makanan yang dimakan, tetapi jika bau pada urine terjadi berkepanjangan, maka hal itu bisa menandakan suatu masalah kesehatan yang perlu diperhatikan.
Ada banyak penyebab bau yang kuat dalam urine, yang umumnya dapat diobati dengan menggunakan pengobatan rumah sederhana. Beberapa penyebab dari urine berbau adalah kandungan amonia yang berlebih pada urine.
Kurang minum dan dehidrasi adalah penyebab paling umum untuk bau urine yang menyengat. Air berperan sangat penting untuk menjalankan fungsi tubuh yang normal.
Jika Anda berolahraga secara teratur atau terlibat dalam pekerjaan fisik yang berat, jangan lupa minum cukup air setidaknya 2 liter per hari untuk menggantikan cairan yang hilang melalui keringat.
Bila tidak minum cukup air, kondisi tersebut bisa mengurangi kadar air dalam urine dan meningkatkan konsentrasi, warna dan bau pada urine. Hal ini disebabkan karena kandungan amonia yang meningkat.
Selain kurang minum dan dehidrasi, ada beberapa faktor lain yang menyebabkan bau menyengat pada urine, terutama pada wanita, seperti dilansir Buzzle, Kamis (24/3/2011), yaitu:
1. Infeksi saluran kemih
Alasan lain urine berbau tak sedap adalah infeksi saluran kemih. Setiap wanita mengalami infeksi saluran kemih setidaknya sekali seumur hidup. Kondisi ini cukup mudah didiagnosa dan diobati.
2. Infeksi vagina
Infeksi vagina juga bisa menjadi penyebab bau menyengat pada urine. Sebenarnya bau yang tidak sedap tersebut berasal dari vagina. Jadi seringkali urine yang berbau tidak sedap disertai denhan rasa terbakar dan gatal pada vagina.
3. Obat atau makanan
Kadang-kadang makanan atau obat-obatan tertentu bertanggung jawab untuk bau urine yang tidak sedap. Misalnya, asparagus, jengkol atau petai adalah salah satu makanan yang menyebabkan bau busuk pada urine.
Juga, jika Anda mengonsumsi banyak obat untuk gangguan tubuh atau telah mengambil beberapa vitamin atau suplemen kesehatan lainnya. Obat-obatan tertentu bisa menjadi penyebab bau kuat dalam urine.
detikhealth.com
Wanita paling sering menyadari bau yang kuat, tajam, menyengat dan busuk pada urine. Jika hanya terjadi beberapa kali, hal tersebut mungkin hanya pengaruh dari makanan yang dimakan, tetapi jika bau pada urine terjadi berkepanjangan, maka hal itu bisa menandakan suatu masalah kesehatan yang perlu diperhatikan.
Ada banyak penyebab bau yang kuat dalam urine, yang umumnya dapat diobati dengan menggunakan pengobatan rumah sederhana. Beberapa penyebab dari urine berbau adalah kandungan amonia yang berlebih pada urine.
Kurang minum dan dehidrasi adalah penyebab paling umum untuk bau urine yang menyengat. Air berperan sangat penting untuk menjalankan fungsi tubuh yang normal.
Jika Anda berolahraga secara teratur atau terlibat dalam pekerjaan fisik yang berat, jangan lupa minum cukup air setidaknya 2 liter per hari untuk menggantikan cairan yang hilang melalui keringat.
Bila tidak minum cukup air, kondisi tersebut bisa mengurangi kadar air dalam urine dan meningkatkan konsentrasi, warna dan bau pada urine. Hal ini disebabkan karena kandungan amonia yang meningkat.
Selain kurang minum dan dehidrasi, ada beberapa faktor lain yang menyebabkan bau menyengat pada urine, terutama pada wanita, seperti dilansir Buzzle, Kamis (24/3/2011), yaitu:
1. Infeksi saluran kemih
Alasan lain urine berbau tak sedap adalah infeksi saluran kemih. Setiap wanita mengalami infeksi saluran kemih setidaknya sekali seumur hidup. Kondisi ini cukup mudah didiagnosa dan diobati.
2. Infeksi vagina
Infeksi vagina juga bisa menjadi penyebab bau menyengat pada urine. Sebenarnya bau yang tidak sedap tersebut berasal dari vagina. Jadi seringkali urine yang berbau tidak sedap disertai denhan rasa terbakar dan gatal pada vagina.
3. Obat atau makanan
Kadang-kadang makanan atau obat-obatan tertentu bertanggung jawab untuk bau urine yang tidak sedap. Misalnya, asparagus, jengkol atau petai adalah salah satu makanan yang menyebabkan bau busuk pada urine.
Juga, jika Anda mengonsumsi banyak obat untuk gangguan tubuh atau telah mengambil beberapa vitamin atau suplemen kesehatan lainnya. Obat-obatan tertentu bisa menjadi penyebab bau kuat dalam urine.
detikhealth.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Informasi
Rabu, 23 Maret 2011
Khadafi: "Barat Akan Berakhir di Tong Sampah"
Serangan bertubi-tubi dari militer koalisi Dewan Keamanan (DK) PBB ke tanah Libya tidak membuat pemimpin Muammar Khadafi gentar, malah semakin garang. Dia bersumpah akan mengalahkan militer koalisi dan kekuatan barat akan dibuatnya berakhir di tong sampah.
Dalam pidatonya di sebuah siaran televisi televisi, dilansir dari laman The Guardian, Rabu, 23 Maret 2011, Khadafi mengatakan tidak akan menyerah kepada kekuatan koalisi yang dipimpin Amerika Serikat. Dia bahkan mengatakan akan melakukan serangan balik.
"Kami tidak akan menyerah. Kami akan mengalahkan mereka bagaimanapun caranya," ujar Khadafi dari lokasi yang tidak diketahui.
"Kami siap untuk bertempur. Apakah itu pertempuran singkat ataupun jangka panjang, pada akhirnya kami yang akan menang," lanjutnya lagi.
Serangan tentara koalisi yang terdiri dari militer AS, Inggris dan Prancis telah berlangsung selama empat hari. Mereka melakukan serangan udara ke berbagai titik yang diyakini tempat Khadafi bersembunyi. Akibat penyerangan ini, lebih dari 50 orang warga sipil tewas.
Serangan ini didasarkan atas Resolusi DK PBB 1973 yang disahkan tanggal 17 Maret lalu. Dengan diberlakukannya resolusi ini, maka militer Libya tidak diperbolehkan menerbangkan pesawat jetnya di udara negara tersebut. Jika membandel, maka akan diserang.
"Serangan ini, dilakukan oleh sekumpulan orang-orang fasis Barat yang akan berakhir di tempat sampah sejarah," tegas Khadafi.
Pidatonya ini disambut oleh letusan kembang api dan tembakan senjata ke udara di Tripoli, dimana massa pendukungnya menyatakan siap menjadi tameng bagi Khadafi.
Sementara itu, situasi terbaru di Libya masih jauh dari membaik. Dilaporkan, tentara pemberontak kini semakin tersudut dan gagal dalam mengambil alih wilayah mereka yang dikuasai tentara pemerintah, yaitu Ajdabiyah.
Peluang adanya bentrokan yang lebih parah semakin besar saat Khadafi menurunkan tank-tank di kota Misrata, kota yang pernah diduduki pemberontak. Sedikitnya dua ledakan terdengar sejak Rabu pagi di wilayah ini. Senin lalu, tembakan tank di kota ini menewaskan 40 tentara pemberontak, ujar salah satu pemberontak.
vivanews.com
Dalam pidatonya di sebuah siaran televisi televisi, dilansir dari laman The Guardian, Rabu, 23 Maret 2011, Khadafi mengatakan tidak akan menyerah kepada kekuatan koalisi yang dipimpin Amerika Serikat. Dia bahkan mengatakan akan melakukan serangan balik.
"Kami tidak akan menyerah. Kami akan mengalahkan mereka bagaimanapun caranya," ujar Khadafi dari lokasi yang tidak diketahui.
"Kami siap untuk bertempur. Apakah itu pertempuran singkat ataupun jangka panjang, pada akhirnya kami yang akan menang," lanjutnya lagi.
Serangan tentara koalisi yang terdiri dari militer AS, Inggris dan Prancis telah berlangsung selama empat hari. Mereka melakukan serangan udara ke berbagai titik yang diyakini tempat Khadafi bersembunyi. Akibat penyerangan ini, lebih dari 50 orang warga sipil tewas.
Serangan ini didasarkan atas Resolusi DK PBB 1973 yang disahkan tanggal 17 Maret lalu. Dengan diberlakukannya resolusi ini, maka militer Libya tidak diperbolehkan menerbangkan pesawat jetnya di udara negara tersebut. Jika membandel, maka akan diserang.
"Serangan ini, dilakukan oleh sekumpulan orang-orang fasis Barat yang akan berakhir di tempat sampah sejarah," tegas Khadafi.
Pidatonya ini disambut oleh letusan kembang api dan tembakan senjata ke udara di Tripoli, dimana massa pendukungnya menyatakan siap menjadi tameng bagi Khadafi.
Sementara itu, situasi terbaru di Libya masih jauh dari membaik. Dilaporkan, tentara pemberontak kini semakin tersudut dan gagal dalam mengambil alih wilayah mereka yang dikuasai tentara pemerintah, yaitu Ajdabiyah.
Peluang adanya bentrokan yang lebih parah semakin besar saat Khadafi menurunkan tank-tank di kota Misrata, kota yang pernah diduduki pemberontak. Sedikitnya dua ledakan terdengar sejak Rabu pagi di wilayah ini. Senin lalu, tembakan tank di kota ini menewaskan 40 tentara pemberontak, ujar salah satu pemberontak.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Selasa, 22 Maret 2011
RI Sesalkan Kekerasan di Libya
Pemerintah Indonesia prihatin dan menyesalkan kekerasan di Libya yang mengatasnamakan perlindungan terhadap warga sipil. Seharusnya, perlindungan warga dengan cara yang tidak justru malah menimbulkan masalah baru yang lebih pelik.
Hal ini disampaikan Menteri Luar Negeri Indonesia, Marty Natalegawa, di Kementerian Luar Negeri, Jakarta, pada Selasa, 22 Maret 2011. Natalegawa mengatakan situasi di Libya saat ini bukannya membaik, tapi malah memburuk. "Kita tentu prihatin, situasi dan kondisi di libya berkembang sedemikian rupa, sehingga semakin tampillah sosok penggunaan kekerasan," ujar Natalegawa.
Tentara Koalisi Dewan Keamanan PBB yang dipimpin oleh Amerika Serikat pada Minggu, 20 Maret 2011, menjatuhkan ratusan rudal ke komplek kediaman Khadafi dan sekitarnya di Tripoli. Akibatnya, 48 orang tewas dalam serangan tersebut. "Keadaaan ini sangat kita sesali, mengapa sampai harus menggunakan kekerasan," ujar Natalegawa
Natalegawa mengatakan, tindakan yang diambil dalam mengatasi krisis di Libya haruslah sesuai dengan hukum internasional dan Piagam PBB.
Resolusi Dewan Keamanan PBB tahun 1973 yang mencakup zona larangan terbang yang ditetapkan Kamis pekan lalu adalah untuk memberikan perlindungan bagi warga sipil yang tidak berdosa. "Namun tentunya kita ingin agar pelaksanaan resolusi itu dilakukan dengan terukur dan pas, jangan sampai menimbulkan masalah-masalah baru. Dalam arti, dampak kemanusiaan yang justru mempersulit dan memperumit permasalahan," tegas Natalegawa.
Dalam pelaksanaannya, saran natalegawa, perlu diselaraskan antara usaha untuk menyelamatkan warga sipil dengan upaya menciptakan kondisi yang kondusif untuk proses politik selanjutnya. Hal ini harus dilakukan secara bersama-sama, tidak bisa terpisah.
Natalegawa mengatakan konflik di Libya hanya bisa diselesaikan dengan jalan dialog demi terciptanya situasi yang aman, seperti yang terjadi di Mesir dan Tunisia. Hal ini haruslah dilakukan oleh pemerintah yang berdaulat tanpa campur tangan asing. "Campur tangan siapapun juga dalam proses politik ini tidak mungkin dibenarkan," tegas Natalegawa lagi.
vivanews.com
Hal ini disampaikan Menteri Luar Negeri Indonesia, Marty Natalegawa, di Kementerian Luar Negeri, Jakarta, pada Selasa, 22 Maret 2011. Natalegawa mengatakan situasi di Libya saat ini bukannya membaik, tapi malah memburuk. "Kita tentu prihatin, situasi dan kondisi di libya berkembang sedemikian rupa, sehingga semakin tampillah sosok penggunaan kekerasan," ujar Natalegawa.
Tentara Koalisi Dewan Keamanan PBB yang dipimpin oleh Amerika Serikat pada Minggu, 20 Maret 2011, menjatuhkan ratusan rudal ke komplek kediaman Khadafi dan sekitarnya di Tripoli. Akibatnya, 48 orang tewas dalam serangan tersebut. "Keadaaan ini sangat kita sesali, mengapa sampai harus menggunakan kekerasan," ujar Natalegawa
Natalegawa mengatakan, tindakan yang diambil dalam mengatasi krisis di Libya haruslah sesuai dengan hukum internasional dan Piagam PBB.
Resolusi Dewan Keamanan PBB tahun 1973 yang mencakup zona larangan terbang yang ditetapkan Kamis pekan lalu adalah untuk memberikan perlindungan bagi warga sipil yang tidak berdosa. "Namun tentunya kita ingin agar pelaksanaan resolusi itu dilakukan dengan terukur dan pas, jangan sampai menimbulkan masalah-masalah baru. Dalam arti, dampak kemanusiaan yang justru mempersulit dan memperumit permasalahan," tegas Natalegawa.
Dalam pelaksanaannya, saran natalegawa, perlu diselaraskan antara usaha untuk menyelamatkan warga sipil dengan upaya menciptakan kondisi yang kondusif untuk proses politik selanjutnya. Hal ini harus dilakukan secara bersama-sama, tidak bisa terpisah.
Natalegawa mengatakan konflik di Libya hanya bisa diselesaikan dengan jalan dialog demi terciptanya situasi yang aman, seperti yang terjadi di Mesir dan Tunisia. Hal ini haruslah dilakukan oleh pemerintah yang berdaulat tanpa campur tangan asing. "Campur tangan siapapun juga dalam proses politik ini tidak mungkin dibenarkan," tegas Natalegawa lagi.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Senin, 21 Maret 2011
Amerika dan Sekutu Serang Libya
Amerika Serikat dan sekutunya akhirnya melancarkan serangan ke sejumlah pos pertahanan udara Libya. Pada serangan tahap pertama tersebut, sedikitnya 112 rudal ditembakkan sejumlah kapal perang dan kapal selam milik Amerika Serikat dan Inggris.
Sebanyak 20 fasilitas pertahanan milik Muammar Khadafi menjadi sasaran rudal-rudal Tomahawk itu. Tujuannya, demi membersihkan area agar patroli angkatan udara bisa mendarat.
Associated Press, Minggu, 20 Maret 2011 mengabarkan, seorang pejabat senior dari Departemen Pertahanan AS menyebutkan, meski dampak pengeboman belum diketahui, pihaknya yakin dengan akurasi rudal jelajah milik pasukan kedua negara itu. Sejumlah fasilitas pertahanan udara Libya diperkirakan mengalami banyak kerusakan.
Sebelum serangan dilancarkan, Presiden Amerika Serikat, Barack Obama telah memberikan ultimatum kepada pemimpin Libya Muammar Khadafi. Obama mengancam, jika Khadafi tidak menghentikan serangan pada warga sipil, ia akan menghadapi serangan militer.
“Kini bukan saatnya negosiasi,” kata Obama. “Jika Khadafi tidak menaati resolusi Dewan Keamanan PBB, komunitas internasional akan memaksakan resolusi lewat aksi militer,” ucapnya.
Meski demikian, tidak seluruh negara pemilik hak veto mendukung langkah yang diambil Amerika Serikat dan sekutunya. Rusia dan China, yang merupakan dua negara anggota tetap Dewan Keamanan PBB lainnya menentang langkah tersebut. Demikian pula India dan Brasil yang tidak mempunyai hak veto.
Dari Uni Eropa, muncul pula ketidaksepakatan. Pemerintah Jerman khawatir, aksi militer justru hanya akan memperparah situasi.
Di saat yang sama, Hugo Chavez, Presiden Venezuela menuduh Amerika Serikat ingin mengamankan minyak Libya. “Mereka tidak mempedulikan nyawa orang lain di kawasan tersebut,” tuduh Chavez, seperti dikutip dari CNN, 20 Maret 2011.
48 orang tewas
Serangan udara yang dilancarkan Amerika Serikat dan sekutunya dari Uni Eropa ke sejumlah titik itu diperkirakan telah menewaskan sedikitnya 48 orang. Serangan udara ini merupakan terbesar kedua setelah tindakan serupa yang ditujukan untuk menjatuhkan rezim Saddam Hussein di Irak.
TV Libya, mengutip informasi dari angkatan bersenjata mengatakan, 48 orang tewas dan 150 terluka dalam serangan sekutu itu. Dikabarkan, sebagian besar di antara korban tersebut adalah anak-anak. Sayangnya, tidak ada rincian lebih lanjut mengenai korban.
Jika Amerika Serikat dan Inggris meluncurkan rudal Tomahawk ke 20 titik pertahanan Libya, pesawat jet tempur Prancis menyerang lewat udara. Mereka menembakkan rudal ke kawasan timur negeri itu.
Serangan yang dilancarkan Prancis bertujuan untuk menegakkan zona larangan terbang sesuai dengan resolusi PBB yang merupakan upaya dunia internasional untuk menghentikan Khadafi.
Seperti diketahui, Dewan Keamanan (DK) PBB memutuskan pemberlakuan resolusi zona larangan terbang di Libya pada Kamis, 17 Maret 2011, melalui proses pemungutan suara. Untuk itu, DK PBB akan mengerahkan pesawat jet tempur Amerika Serikat, Prancis dan Inggris, untuk menjaga wilayah udara negeri itu. Langkah ini disambut baik oleh kelompok oposisi anti Khadafi di Libya.
PBB bersikeras, zona larangan terbang di Libya bertujuan melindungi nyawa warga sipil tidak berdosa. Dengan diberlakukannya zona larangan terbang, pesawat jet tempur Libya tidak diperbolehkan mengudara. Jika membandel, mereka akan diserang oleh pasukan DK PBB yang berpatroli. Zona larangan terbang di atas Libya juga didukung oleh Liga Arab.
Obama, yang di saat yang sama sedang melakukan kunjungan kenegaraan ke Brasil mengatakan, aksi militer bukanlah pilihan pertama yang ia miliki. Selain itu, ia menegaskan, Amerika Serikat tidak akan mengirimkan pasukan darat ke Libya.
"Ini bukan keputusan Amerika Serikat atau salah satu mitra kami," kata Obama dari Brasil. "Kami tidak bisa berpangku tangan ketika seorang tiran menyatakan pada orang-orang di sana bahwa tidak akan ada belas kasihan."
Khadafi membalas
Diserang, Khadafi bersumpah akan menghadirkan perang jangka panjang di negeri tersebut. Serangan itu bahkan disebutnya sebagai konfrontasi antara warga Libya dan Nazi baru.
“Anda telah menunjukkan pada dunia bahwa Anda tidak beradab, Anda teroris, yang menyerang sebuah negara yang aman yang tidak melakukan apa pun pada Anda,” ucap Khadafi dalam pidatonya di televisi, seperti dikutip dari CNN.
Namun, bersama dengan pidatonya, rezim Khadafi mulai menghujani kota Misurata dengan tembakan dari tank, artileri, dan meriam. Menurut saksi mata yang minta identitasnya dirahasiakan, tentara menghancurkan kota yang terletak 210 kilometer barat laut Tripoli itu.
Saksi itu menyebutkan, tentara Khadafi menyerang stasiun bahan bakar dan gardu listrik dan meyakinkan warga bahwa kerusakan disebabkan oleh tentara sekutu.
Perlawanan pun dilancarkan oleh para pemberontak. Belum diketahui berapa jiwa yang telah menjadi korban. Sebagai langkah berikutnya, Khadafi berjanji membuka gudang senjata.
Menurut dia, Piagam PBB menyediakan hak pada sebuah negara untuk membela diri dalam situasi perang. Ia juga mengeluarkan pernyataan untuk dunia internasional bahwa warga Libya siap mati untuknya.
Seorang saksi mata di Tripoli menyebutkan, warga menerima pengumuman bahwa semua orang harus turun ke jalan. “Warga sipil diperkenankan untuk mengambil senjata mesin dan senjata anti pesawat udara,” ucap saksi mata tersebut.
Saksi mata lainnya mengaku, warga Libya kini takut ke luar rumah. Alasannya, jika warga ke luar, tentara akan menyerang mereka dengan sadis. “Ini menghadirkan teror di seluruh wilayah,” sebut saksi mata itu.
Warga juga tak berani membayangkan respons apa yang akan diberikan Khadafi terkait serangan udara itu. “Kami sangat ketakutan. Kami tidak tahu apa yang akan terjadi berikutnya. Jujur saja, kami takut kehilangan hidup kami,” ucap saksi mata itu.
Meski demikian, Amerika Serikat memprediksi, mereka hanya akan mengambil bagian dalam tindakan militer di Libya selama beberapa hari. “Setelah itu, kami hanya akan mengambil posisi sebagai pendukung,” sebut seorang pejabat senior yang tidak diperkenankan untuk mengungkapkan permasalahan sensitif terkait militer.
vivanews.com
Sebanyak 20 fasilitas pertahanan milik Muammar Khadafi menjadi sasaran rudal-rudal Tomahawk itu. Tujuannya, demi membersihkan area agar patroli angkatan udara bisa mendarat.
Associated Press, Minggu, 20 Maret 2011 mengabarkan, seorang pejabat senior dari Departemen Pertahanan AS menyebutkan, meski dampak pengeboman belum diketahui, pihaknya yakin dengan akurasi rudal jelajah milik pasukan kedua negara itu. Sejumlah fasilitas pertahanan udara Libya diperkirakan mengalami banyak kerusakan.
Sebelum serangan dilancarkan, Presiden Amerika Serikat, Barack Obama telah memberikan ultimatum kepada pemimpin Libya Muammar Khadafi. Obama mengancam, jika Khadafi tidak menghentikan serangan pada warga sipil, ia akan menghadapi serangan militer.
“Kini bukan saatnya negosiasi,” kata Obama. “Jika Khadafi tidak menaati resolusi Dewan Keamanan PBB, komunitas internasional akan memaksakan resolusi lewat aksi militer,” ucapnya.
Meski demikian, tidak seluruh negara pemilik hak veto mendukung langkah yang diambil Amerika Serikat dan sekutunya. Rusia dan China, yang merupakan dua negara anggota tetap Dewan Keamanan PBB lainnya menentang langkah tersebut. Demikian pula India dan Brasil yang tidak mempunyai hak veto.
Dari Uni Eropa, muncul pula ketidaksepakatan. Pemerintah Jerman khawatir, aksi militer justru hanya akan memperparah situasi.
Di saat yang sama, Hugo Chavez, Presiden Venezuela menuduh Amerika Serikat ingin mengamankan minyak Libya. “Mereka tidak mempedulikan nyawa orang lain di kawasan tersebut,” tuduh Chavez, seperti dikutip dari CNN, 20 Maret 2011.
48 orang tewas
Serangan udara yang dilancarkan Amerika Serikat dan sekutunya dari Uni Eropa ke sejumlah titik itu diperkirakan telah menewaskan sedikitnya 48 orang. Serangan udara ini merupakan terbesar kedua setelah tindakan serupa yang ditujukan untuk menjatuhkan rezim Saddam Hussein di Irak.
TV Libya, mengutip informasi dari angkatan bersenjata mengatakan, 48 orang tewas dan 150 terluka dalam serangan sekutu itu. Dikabarkan, sebagian besar di antara korban tersebut adalah anak-anak. Sayangnya, tidak ada rincian lebih lanjut mengenai korban.
Jika Amerika Serikat dan Inggris meluncurkan rudal Tomahawk ke 20 titik pertahanan Libya, pesawat jet tempur Prancis menyerang lewat udara. Mereka menembakkan rudal ke kawasan timur negeri itu.
Serangan yang dilancarkan Prancis bertujuan untuk menegakkan zona larangan terbang sesuai dengan resolusi PBB yang merupakan upaya dunia internasional untuk menghentikan Khadafi.
Seperti diketahui, Dewan Keamanan (DK) PBB memutuskan pemberlakuan resolusi zona larangan terbang di Libya pada Kamis, 17 Maret 2011, melalui proses pemungutan suara. Untuk itu, DK PBB akan mengerahkan pesawat jet tempur Amerika Serikat, Prancis dan Inggris, untuk menjaga wilayah udara negeri itu. Langkah ini disambut baik oleh kelompok oposisi anti Khadafi di Libya.
PBB bersikeras, zona larangan terbang di Libya bertujuan melindungi nyawa warga sipil tidak berdosa. Dengan diberlakukannya zona larangan terbang, pesawat jet tempur Libya tidak diperbolehkan mengudara. Jika membandel, mereka akan diserang oleh pasukan DK PBB yang berpatroli. Zona larangan terbang di atas Libya juga didukung oleh Liga Arab.
Obama, yang di saat yang sama sedang melakukan kunjungan kenegaraan ke Brasil mengatakan, aksi militer bukanlah pilihan pertama yang ia miliki. Selain itu, ia menegaskan, Amerika Serikat tidak akan mengirimkan pasukan darat ke Libya.
"Ini bukan keputusan Amerika Serikat atau salah satu mitra kami," kata Obama dari Brasil. "Kami tidak bisa berpangku tangan ketika seorang tiran menyatakan pada orang-orang di sana bahwa tidak akan ada belas kasihan."
Khadafi membalas
Diserang, Khadafi bersumpah akan menghadirkan perang jangka panjang di negeri tersebut. Serangan itu bahkan disebutnya sebagai konfrontasi antara warga Libya dan Nazi baru.
“Anda telah menunjukkan pada dunia bahwa Anda tidak beradab, Anda teroris, yang menyerang sebuah negara yang aman yang tidak melakukan apa pun pada Anda,” ucap Khadafi dalam pidatonya di televisi, seperti dikutip dari CNN.
Namun, bersama dengan pidatonya, rezim Khadafi mulai menghujani kota Misurata dengan tembakan dari tank, artileri, dan meriam. Menurut saksi mata yang minta identitasnya dirahasiakan, tentara menghancurkan kota yang terletak 210 kilometer barat laut Tripoli itu.
Saksi itu menyebutkan, tentara Khadafi menyerang stasiun bahan bakar dan gardu listrik dan meyakinkan warga bahwa kerusakan disebabkan oleh tentara sekutu.
Perlawanan pun dilancarkan oleh para pemberontak. Belum diketahui berapa jiwa yang telah menjadi korban. Sebagai langkah berikutnya, Khadafi berjanji membuka gudang senjata.
Menurut dia, Piagam PBB menyediakan hak pada sebuah negara untuk membela diri dalam situasi perang. Ia juga mengeluarkan pernyataan untuk dunia internasional bahwa warga Libya siap mati untuknya.
Seorang saksi mata di Tripoli menyebutkan, warga menerima pengumuman bahwa semua orang harus turun ke jalan. “Warga sipil diperkenankan untuk mengambil senjata mesin dan senjata anti pesawat udara,” ucap saksi mata tersebut.
Saksi mata lainnya mengaku, warga Libya kini takut ke luar rumah. Alasannya, jika warga ke luar, tentara akan menyerang mereka dengan sadis. “Ini menghadirkan teror di seluruh wilayah,” sebut saksi mata itu.
Warga juga tak berani membayangkan respons apa yang akan diberikan Khadafi terkait serangan udara itu. “Kami sangat ketakutan. Kami tidak tahu apa yang akan terjadi berikutnya. Jujur saja, kami takut kehilangan hidup kami,” ucap saksi mata itu.
Meski demikian, Amerika Serikat memprediksi, mereka hanya akan mengambil bagian dalam tindakan militer di Libya selama beberapa hari. “Setelah itu, kami hanya akan mengambil posisi sebagai pendukung,” sebut seorang pejabat senior yang tidak diperkenankan untuk mengungkapkan permasalahan sensitif terkait militer.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Bank Dunia: Kerugian Jepang US$235 Miliar
Jepang diperkirakan butuh waktu lima tahun untuk memulihkan kembali ekonominya dari kehancuran setelah tragedi gempa bumi dan tsunami 11 Maret lalu. Bencana alam itu membuat Jepang menderita kerugian hingga US$235 miliar.
Penilaian itu diumumkan oleh Bank Dunia, Senin 21 Maret 2011, seperti yang dikutip kantor berita Associated Press. Menurut Bank Dunia, tragedi 11 Maret kemungkinan akanmengurangi pertumbuhan ekonomi Jepang tahun ini sebesar 0,5 basis poin. Bencana itu telah menewaskan lebih dari 18.000 jiwa dan menghancurkan banyak kota di kawasan timur laut Jepang.
Selain itu, banyak pabrik di kawasan timur laut Jepang dan sekitarnya belum kembali berfungsi seperti semula karena Jepang saat ini masih menghadapi ancaman berikut, yaitu potensi bocornya sejumlah reaktor nuklir setelah mengalami kerusakan akibat Tragedi 11 Maret.
Menurut Bank Dunia, dampak dari kehancuran itu masih terasa selama enam bulan. Pihak berwenang masih terus mendata kerugian riil dari bencana itu.
Bank Dunia memperkirakan bahwa kerugian yang diderita Jepang mulai dari US$123 miliar hingga US$235 miliar. Selain itu, beban yang ditanggung oleh perusahaan asuransi swasta mulai dari US$14 miliar hingga US$33 miliar.
Bank Dunia juga mengungkapkan bahwa pemerintah Jepang akan menganggarkan US$12 miliar untuk rekonstruksi. Jumlah ini baru berdasarkan anggaran tahun ini dan butuh nilai yang lebih besar lagi untuk tahun anggaran berikut.
"Gangguan jaringan produksi, terutama dalam industri otomotif dan elektronik, akan terus menciptakan masalah," demikian laporan Bank Dunia. "Jepang adalah negara utama dalam penyediaan suku cadang, komponen, dan barang modal yang memasok jaringan produksi Asia Timur," lanjut penilaian lembaga keuangan itu.
Kawasan timur laut Jepang, yang menjadi pusat bencana, merupakan rumah bagi sejumlah pelabuhan, pabrik baja, penyulingan minyak, reaktor nuklir dan pabrik otomotif serta elektronik. Saat ini banyak fasilitas produksi itu rusak dan gangguan pasokan listrik di penjuru Jepang telah melumpuhkan produksi otomotif dan elektronik.
vivanews.com
Penilaian itu diumumkan oleh Bank Dunia, Senin 21 Maret 2011, seperti yang dikutip kantor berita Associated Press. Menurut Bank Dunia, tragedi 11 Maret kemungkinan akanmengurangi pertumbuhan ekonomi Jepang tahun ini sebesar 0,5 basis poin. Bencana itu telah menewaskan lebih dari 18.000 jiwa dan menghancurkan banyak kota di kawasan timur laut Jepang.
Selain itu, banyak pabrik di kawasan timur laut Jepang dan sekitarnya belum kembali berfungsi seperti semula karena Jepang saat ini masih menghadapi ancaman berikut, yaitu potensi bocornya sejumlah reaktor nuklir setelah mengalami kerusakan akibat Tragedi 11 Maret.
Menurut Bank Dunia, dampak dari kehancuran itu masih terasa selama enam bulan. Pihak berwenang masih terus mendata kerugian riil dari bencana itu.
Bank Dunia memperkirakan bahwa kerugian yang diderita Jepang mulai dari US$123 miliar hingga US$235 miliar. Selain itu, beban yang ditanggung oleh perusahaan asuransi swasta mulai dari US$14 miliar hingga US$33 miliar.
Bank Dunia juga mengungkapkan bahwa pemerintah Jepang akan menganggarkan US$12 miliar untuk rekonstruksi. Jumlah ini baru berdasarkan anggaran tahun ini dan butuh nilai yang lebih besar lagi untuk tahun anggaran berikut.
"Gangguan jaringan produksi, terutama dalam industri otomotif dan elektronik, akan terus menciptakan masalah," demikian laporan Bank Dunia. "Jepang adalah negara utama dalam penyediaan suku cadang, komponen, dan barang modal yang memasok jaringan produksi Asia Timur," lanjut penilaian lembaga keuangan itu.
Kawasan timur laut Jepang, yang menjadi pusat bencana, merupakan rumah bagi sejumlah pelabuhan, pabrik baja, penyulingan minyak, reaktor nuklir dan pabrik otomotif serta elektronik. Saat ini banyak fasilitas produksi itu rusak dan gangguan pasokan listrik di penjuru Jepang telah melumpuhkan produksi otomotif dan elektronik.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Informasi
Minggu, 20 Maret 2011
Jangan Anggap Sepele Air yang Masuk Telinga Saat Berenang
Air yang masuk ke telinga dan tidak dibersihkan bisa menyebabkan masalah. Jika saluran telinga basah, maka perlindungan pada saluran telinga akan hilang dan berisiko mengalami infeksi.
Telinga mengandung zat lilin yang berfungsi untuk menjaga kelembaban agar bakteri baik dapat berkembangbiak pada lapisan kulit di telinga. Selain itu, lapisan lilin ini juga berfungsi sebagai pelindung terhadap serangga atau benda asing yang masuk, seperti dilansir Livestrong, Sabtu (19/3/2011).
Air dan lapisan lilin ini tidak bisa bercampur. Ketika orang berenang, maka air akan masuk dan mencuci lapisan ini. Bila orang berenang untuk jangka waktu lama, maka air benar-benar bisa membersihkan lapisan ini dan membuat telinga tanpa pelindung.
Tanpa lapisan lilin ini, air dapat tetap berada di dalam saluran telinga dan membuat kulit menjadi lembab. Karena saluran telinga adalah ruang yang tertutup, air tidak menguap secara normal dan tetap berada pada saluran telinga yang lembab.
Bila air dibiarkan berlama-lama di dalam saluran telinga, hal ini akan menciptakan lingkungan yang sempurna bagi berbagai infeksi organisme, karena infeksi organisme seperti jamur dan bakteri sangat suka tempat hangat, gelap dan tempat-tempat yang basah.
Hal ini biasanya menyakitkan, terutama ketika Anda tarik bagian luar telinga. Ini juga bisa menyebabkan cairan kuning telinga menjadi busuk.
Lalu bagaimana mengeluarkan air dari telinga saat berenang?
1. Gerakkan kepala
Gerakkan kepala dari satu sisi ke sisi lain dalam gerakan goyang ke arah bahu, kembalikan telinga ke posisi normal dan gerakkan kembali pada arah yang berlawanan. Masukkan jari ke telinga untuk membuat tekanan yang cukup untuk mengeluarkan air.
2. Keringkan dengan pengering rambut
Memiringkan kepala dan mengeringkannya dengan handuk kering juga bisa membantu air keluar. Hembusan pengering rambut yang disetel dengan panas yang rendah ke dalam telinga juga bisa membantu mengeringkan telinga. Tes pengering rambut pada kulit terlebih dahulu untuk memastikan panasnya tidak berlebihan.
3. Campuran larutan alkohol dan cuka
Menurut American Academy of Family Physicians, campuran larutan alkohol dan cuka putih juga membantu mengeringkan air yang tersiksa di saluran telinga. Masukkan 3-5 tetes campuran larutan ini ke dalam telinga dengan kepala dimiringkan dan biarkan selama beberapa saat. Anda akan mendengarkan suara hampa di telinga yang berarti telinga mulai kering.
detikhealth.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Kesehatan
Sabtu, 19 Maret 2011
Korban Tsunami Jepang Tembus Angka 18.000
Delapan hari berlalu paska gempa 9,0 skala Richter dan tsunami yang meluluhlantakkan tiga wilayah setingkat provinsi di Jepang, yakni: Fukushima, Miyagi, dan Iwate. Ribuan nyawa terenggut dalam musibah ini.
Hari ini, kepolisian Jepang merilis data jumlah korban bencana sebanyak 18.000 orang, jauh lebih besar dari perkiraan sebelumnya yang 10.000 jiwa.
Menurut Data, sebanyak 7.197 jiwa dipastikan meninggal dunia, sementara 10.905 lainnya resmi dinyatakan hilang. Jadi, hingga pukul 09.000 waktu setempat, Sabtu 19 Maret 2011, jumlah korban mencapai 18.102 orang.
Harapan untuk menemukan korban selamat di antara puing-puing mengecil mengingat saat ini cuaca dingin melanda timur laut Jepang -- membuat kawasan bencana terselimuti salju. Penemuan seorang pemuda yang terperangkap 8 hari di antara puing-puing di Kesennuma, adalah sebuah keajaiban.
Jumlah korban jiwa akibat gempa dan tsunami ini jauh lebih besar dibandingkan bencana gema 7,2 skala Richter yang menggunjang Kobe pada tahun 1995. Kala itu, 6.434 orang tewas.
Namun, angka yang dikantongi polisi diyakini bakal berubah lebih banyak. Sebab, itu belum termasuk jumlah korban yang dilaporkan hilang di wilayah sepanjang pantai yang terkena tsunami.
Sebelumnya, seperti dimuat Kyodo News, Wali kota Ishinomaki di Prefektur Miyagi Rabu lalu melaporkan, jumlah warganya yang hilang diperkirakan sekitar 10.000 orang. Sementara hari ini, kantor berita NHK melaporkan, sekitar 10.000 orang belum ditemukan di pelabuhan Kota Minamisanriku di prefektur yang sama.
Bencana gempa dan tsunami yang menggulung Jepang, Jumat 11 Maret 2011 adalah bencana paling mematikan sejak tahun 1923 -- di tahun itu terjadi musibah Gempa Besar Kanto (Great Kanto Earthquake) yang menewaskan 142.000 orang.
vivanews.com
Hari ini, kepolisian Jepang merilis data jumlah korban bencana sebanyak 18.000 orang, jauh lebih besar dari perkiraan sebelumnya yang 10.000 jiwa.
Menurut Data, sebanyak 7.197 jiwa dipastikan meninggal dunia, sementara 10.905 lainnya resmi dinyatakan hilang. Jadi, hingga pukul 09.000 waktu setempat, Sabtu 19 Maret 2011, jumlah korban mencapai 18.102 orang.
Harapan untuk menemukan korban selamat di antara puing-puing mengecil mengingat saat ini cuaca dingin melanda timur laut Jepang -- membuat kawasan bencana terselimuti salju. Penemuan seorang pemuda yang terperangkap 8 hari di antara puing-puing di Kesennuma, adalah sebuah keajaiban.
Jumlah korban jiwa akibat gempa dan tsunami ini jauh lebih besar dibandingkan bencana gema 7,2 skala Richter yang menggunjang Kobe pada tahun 1995. Kala itu, 6.434 orang tewas.
Namun, angka yang dikantongi polisi diyakini bakal berubah lebih banyak. Sebab, itu belum termasuk jumlah korban yang dilaporkan hilang di wilayah sepanjang pantai yang terkena tsunami.
Sebelumnya, seperti dimuat Kyodo News, Wali kota Ishinomaki di Prefektur Miyagi Rabu lalu melaporkan, jumlah warganya yang hilang diperkirakan sekitar 10.000 orang. Sementara hari ini, kantor berita NHK melaporkan, sekitar 10.000 orang belum ditemukan di pelabuhan Kota Minamisanriku di prefektur yang sama.
Bencana gempa dan tsunami yang menggulung Jepang, Jumat 11 Maret 2011 adalah bencana paling mematikan sejak tahun 1923 -- di tahun itu terjadi musibah Gempa Besar Kanto (Great Kanto Earthquake) yang menewaskan 142.000 orang.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Bahaya Nuklir Jepang Naik ke Level 5
Pemerintah Jepang menaikkan level bahaya radiasi Nuklir ke level lima akibat rusaknya Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) di Fukushima. Level yang sama pernah terjadi dalam kecelakaan Three Mile Island pada 1979.
Seperti yang diberitakan NHK, Badan Keselamatan Industri Nuklir Jepang telah mengevaluasi tingkat parahnya bencana dan menaikkan satu tingkat skala radiasi ke level 5 menurut International Nuclear and Radiological Event Scale (INES).
Badan Keselamatan Industri Nuklir mengatakan bahwa alasan menaikkan level ini karena lebih dari 3 persen dari bahan bakar nuklir telah rusak dan bahan radioaktif bocor dari pabrik.
Level 5 merupakan yang tertinggi ketiga dari level 8 skala maksimal dalam INES dan yang terburuk untuk kecelakaan nuklir yang pernah terjadi di Jepang selama ini.
Menurut website KBRI Tokyo, para ahli nuklir menggambarkan skala 5 terjadi akibat lelehnya bahan bakar di teras reaktor. Sebelumnya kecelakaan reaktor di Fukushima Unit 1 sampai 4 termasuk dalam skala 4 dalam INES, atau lingkup kecelakaan masih berada di sekitar PLTN Fukushima. Kecelakaan terparah pada kejadian Chernobyl yang masuk dalam skala 7.
vivanews.com
Seperti yang diberitakan NHK, Badan Keselamatan Industri Nuklir Jepang telah mengevaluasi tingkat parahnya bencana dan menaikkan satu tingkat skala radiasi ke level 5 menurut International Nuclear and Radiological Event Scale (INES).
Badan Keselamatan Industri Nuklir mengatakan bahwa alasan menaikkan level ini karena lebih dari 3 persen dari bahan bakar nuklir telah rusak dan bahan radioaktif bocor dari pabrik.
Level 5 merupakan yang tertinggi ketiga dari level 8 skala maksimal dalam INES dan yang terburuk untuk kecelakaan nuklir yang pernah terjadi di Jepang selama ini.
Menurut website KBRI Tokyo, para ahli nuklir menggambarkan skala 5 terjadi akibat lelehnya bahan bakar di teras reaktor. Sebelumnya kecelakaan reaktor di Fukushima Unit 1 sampai 4 termasuk dalam skala 4 dalam INES, atau lingkup kecelakaan masih berada di sekitar PLTN Fukushima. Kecelakaan terparah pada kejadian Chernobyl yang masuk dalam skala 7.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Jumat, 18 Maret 2011
William Pidato di Pemakaman Korban Gempa
Pangeran William meminta penduduk Christchurch, Selandia Baru, tetap kuat dan berdiri tegar. Hal itu ia sampaikan dalam pidatonya di hadapan kerumunan puluhan ribu orang pada upacara peringatan bagi para korban gempa di Selandia Baru.
William mengatakan, pesan yang ia sampaikan pada upacara peringatan itu ia dapat dari neneknya. “Suatu hari nenek mengatakan, duka cita adalah harga yang kita bayar untuk cinta. Kini, hari ini, kita mencintai dan kita bersedih. Kita menghormati kehidupan dan kenangan dari mereka yang menjadi korban gempa,” kata William, Jumat 18 Maret 2011, seperti dikutip Guardian.
Ia juga meminta semua orang bersimpati dan memberikan dukungan pada korban gempa Jepang. “Dengan doa tulus Ratu (Inggris), Pangeran Wales, dan seluruh keluarga kerajaan, satu frase menyatukan kita semua: Kia kaha – jadilah kuat,” kata William.
Pidato William itu disambut tepuk tangan hadirin. William, yang mengenakan Korowai – pakaian tradisional Maori, suku asli Selandia Baru – sebelumnya disambut oleh Henare Rakiihia Tau dari suku Ngai Tuahuriri.
Walikota Christchurch, Bob Parker, menyatakan betapa sulitnya penduduk Christchurch memahami mengapa gempa menghantam kota mereka. “Kita harus membangun semangat dan keyakinan kita. Kita juga harus membangun sebuah kota yang lebih aman, sehingga hal seperti ini tidak akan pernah terjadi lagi. Kita akan bangkit, kita akan membangun kembali kota yang berlandaskan kekuatan dan optimisme,” tegas Parker.
Perdana Menteri Selandia Baru, John Key, mengatakan bahwa mereka yang telah kehilangan nyawa dalam gempa bulan lalu, akan selalu dikenang oleh penduduk Selandia Baru. Gempa di negeri tersebut menelan korban lebih dari 160 orang tewas.
Key juga berdoa bagi rakyat Jepang yang mengalami musibah serupa. “Bagi kami penduduk Christchurch yang telah melewati gempa, dan melihat gambar-gambar bencana yang melanda Jepang, semua ini sungguh membuat emosional,” tutur Key.
Usai mengunjungi Selandia Baru, Pangeran William dijadwalkan akan terbang ke Australia untuk menyambangi wilayah-wilayah yang terkena dampak banjir. Selandia Baru dan Australia merupakan negara-negara anggota persemakmuran (Commonwealth) yang dahulu berada di bawah kekuasaan Inggris Raya.
vivanews.com
William mengatakan, pesan yang ia sampaikan pada upacara peringatan itu ia dapat dari neneknya. “Suatu hari nenek mengatakan, duka cita adalah harga yang kita bayar untuk cinta. Kini, hari ini, kita mencintai dan kita bersedih. Kita menghormati kehidupan dan kenangan dari mereka yang menjadi korban gempa,” kata William, Jumat 18 Maret 2011, seperti dikutip Guardian.
Ia juga meminta semua orang bersimpati dan memberikan dukungan pada korban gempa Jepang. “Dengan doa tulus Ratu (Inggris), Pangeran Wales, dan seluruh keluarga kerajaan, satu frase menyatukan kita semua: Kia kaha – jadilah kuat,” kata William.
Pidato William itu disambut tepuk tangan hadirin. William, yang mengenakan Korowai – pakaian tradisional Maori, suku asli Selandia Baru – sebelumnya disambut oleh Henare Rakiihia Tau dari suku Ngai Tuahuriri.
Walikota Christchurch, Bob Parker, menyatakan betapa sulitnya penduduk Christchurch memahami mengapa gempa menghantam kota mereka. “Kita harus membangun semangat dan keyakinan kita. Kita juga harus membangun sebuah kota yang lebih aman, sehingga hal seperti ini tidak akan pernah terjadi lagi. Kita akan bangkit, kita akan membangun kembali kota yang berlandaskan kekuatan dan optimisme,” tegas Parker.
Perdana Menteri Selandia Baru, John Key, mengatakan bahwa mereka yang telah kehilangan nyawa dalam gempa bulan lalu, akan selalu dikenang oleh penduduk Selandia Baru. Gempa di negeri tersebut menelan korban lebih dari 160 orang tewas.
Key juga berdoa bagi rakyat Jepang yang mengalami musibah serupa. “Bagi kami penduduk Christchurch yang telah melewati gempa, dan melihat gambar-gambar bencana yang melanda Jepang, semua ini sungguh membuat emosional,” tutur Key.
Usai mengunjungi Selandia Baru, Pangeran William dijadwalkan akan terbang ke Australia untuk menyambangi wilayah-wilayah yang terkena dampak banjir. Selandia Baru dan Australia merupakan negara-negara anggota persemakmuran (Commonwealth) yang dahulu berada di bawah kekuasaan Inggris Raya.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
8 Negara yang Dihukum FIFA
Banyak negara yang menjadi anggota Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) pernah dijatuhi sanksi. Salah satu penyebab yang mendominasi adalah intervensi pemerintah terhadap kepengurusan federasi sepakbola di suatu negara.
Berikut ini delapan negara yang terkena sanksi FIFA:
1. Yunani
Federasi Sepakbola Yunani (EPO) mendapatkan sanksi karena tidak mematuhi Statuta FIFA. FIFA melarang EPO mengikuti kompetisi internasional, karena adanya dugaan politisasi dunia sepakbola di negara tersebut.
Sanksi yang diterima EPO termasuk paling singkat, yakni 3-7 Juli 2006. Sanksi dicabut setelah EPO mematuhi Statuta FIFA. Federasi setuju memperbaiki mekanisme pengelolaan keuangan olahraga mereka dan mensyaratkan harus diteliti parlemen setempat. Setelah dilakukan perbaikan, FIFA pun menerimanya dan kemudian mencabut sanksi terhadap Yunani.
2. Kuwait
FIFA menjatuhkan vonis menghukum Federasi Sepakbola Kuwait (KFA) pada tanggal 30 Oktober 2007. Penyebabnya karena ada intervensi pemerintah dalam proses pemilihan ketua umum dan dewan pengurus KFA. Kuwait dilarang mengikuti semua pertandingan di level internasional. Sanksi itu juga diberlakukan bagi pemain timnas senior dan klub.
Setelah dilakukan pemilihan ulang pada dan terpilih ketua dan pengurus yang baru, FIFA pun mencabut sanksi pada 15 November 2007.
3. Brunei Darussalam
FIFA menjatuhkan sanksi kepada Federasi Sepakbola Brunei Darussalam pada tahun 2009. Sanksi dijatuhkan setelah adanya intervensi pemerintah, yakni setelah Sultan Brunei membentuk kepengurusan baru federasi sepak bola di negaranya pada Desember 2008. Hingga sekarang, hukuman tersebut masih belum dicabut oleh FIFA.
4. Peru
FIFA menghukum Peru tak boleh mengikuti semua laga internasional. Hukuman itu dijatuhkan setelah terjadi konflik antara pemerintah dan Federasi Sepakbola Peru (FPF) sejak 25 November2008. Pemerintah Peru tak mau mengakui terpilihnya Manuel Burga sebagai Presiden FPF.
Perselisihan itu membuat Peru kehilangan hak menyelenggarakan kejuaraan U-20 Amerika Selatan. Selain itu, klub-klub Peru juga dilarang untuk mengikuti turnamen Copa Libertadores. Wasit-wasit asal Peru juga dilarang memimpin pertandingan internasional apapun.
Sanksi FIFA baru dicabut satu bulan kemudian, 20 Desember 2008.
5. Iran
FIFA menjatuhkan sanksi kepada Federasi Sepakbola Iran (IRIFF) pada 26 November 2006, juga karena adanya campur tangan pemerintah. IRIFF dinilai tidak mengindahkan peraturan FIFA soal kemandirian dan tata cara pergantian kepemimpinan.
Sanksi dijatuhkan setelah terpilihnya Mohammed Dadgan sebagai presiden IRIFF untuk kedua kalinya. Padahal, di bulan Agustus FIFA sudah memperingatkan IRIFF dengan memberi tenggat waktu hingga 15 November 2006 untuk melakukan pemilihan ulang.
Setelah pemilihan ulang digelar, FIFA mencabut sanksi pada 17 Desember 2006.
6. Nigeria
Sanksi FIFA dijatuhkan kepada Federasi Sepakbola Nigeria (NFF) pada 4 Oktober 2010, lagi-lagi karena soal campur tangan pemerintah. Akibatnya, Nigeria sempat dilarang bermain di laga internasional manapun.
Sanksi itu bermula setelah Sekjen NFF mundur atas intruksi Komisi Olahraga Nasional dan Menteri Olahraga setempat dengan tujuan untuk meniadakan mekanisme degradasi di Liga Nigeria.
Sanksi FIFA baru dicabut empat hari kemudian pada 8 Oktober 2010.
7. Ethiopia
Federasi Sepakbola Ethiopia (EFF) dihukum pada tahun 2008. Penyebabnya, FIFA menilai pemerintah telah campur tangan dalam proses pemecatan Presiden EFF. FIFA melarang Ethiopia bermain di semua kompetisi internasional. Bahkan, Ethiopia sempat dikeluarkan dari ajang kualifikasi Piala Dunia 2010 meski telah melakoni empat pertandingan kualifikasi.
Setelah Presiden EFF baru terpilih, melalui proses pemilihan yang diawasi FIFA dan Konfederasi Sepakbola Afrika (CAF), FIFA pun mencabut sanksi pada November 2008.
8. Irak
FIFA menjatuhkan sanksi kepada Federasi Sepakbola Irak (IFA) pada 20 November 2009, setelah muncul sengketa antara IFA dengan Komite Olimpiade Irak. Tak tanggung-tanggung, FIFA membekukan keanggotaan IFA. Selain itu, hak suara IFA dalam setiap kongres FIFA pun dicabut dan mereka tak lagi berhak menerima bantuan finansial tahunan dari FIFA.
Komisi Darurat FIFA memberi tenggat waktu bagi IFA dengan Komite Olimpiade Irak untuk menyelesaikan sengketa di antara mereka. Setelah beres, baru pada bulan Maret 2010, FIFA mencabut sanksi.
Pada tahun 2008, juara Piala Asia 2007 ini juga nyaris dijatuhi sanksi FIFA, setelah pemerintah Irak berniat membubarkan IFA.
vivanews.com
Berikut ini delapan negara yang terkena sanksi FIFA:
1. Yunani
Federasi Sepakbola Yunani (EPO) mendapatkan sanksi karena tidak mematuhi Statuta FIFA. FIFA melarang EPO mengikuti kompetisi internasional, karena adanya dugaan politisasi dunia sepakbola di negara tersebut.
Sanksi yang diterima EPO termasuk paling singkat, yakni 3-7 Juli 2006. Sanksi dicabut setelah EPO mematuhi Statuta FIFA. Federasi setuju memperbaiki mekanisme pengelolaan keuangan olahraga mereka dan mensyaratkan harus diteliti parlemen setempat. Setelah dilakukan perbaikan, FIFA pun menerimanya dan kemudian mencabut sanksi terhadap Yunani.
2. Kuwait
FIFA menjatuhkan vonis menghukum Federasi Sepakbola Kuwait (KFA) pada tanggal 30 Oktober 2007. Penyebabnya karena ada intervensi pemerintah dalam proses pemilihan ketua umum dan dewan pengurus KFA. Kuwait dilarang mengikuti semua pertandingan di level internasional. Sanksi itu juga diberlakukan bagi pemain timnas senior dan klub.
Setelah dilakukan pemilihan ulang pada dan terpilih ketua dan pengurus yang baru, FIFA pun mencabut sanksi pada 15 November 2007.
3. Brunei Darussalam
FIFA menjatuhkan sanksi kepada Federasi Sepakbola Brunei Darussalam pada tahun 2009. Sanksi dijatuhkan setelah adanya intervensi pemerintah, yakni setelah Sultan Brunei membentuk kepengurusan baru federasi sepak bola di negaranya pada Desember 2008. Hingga sekarang, hukuman tersebut masih belum dicabut oleh FIFA.
4. Peru
FIFA menghukum Peru tak boleh mengikuti semua laga internasional. Hukuman itu dijatuhkan setelah terjadi konflik antara pemerintah dan Federasi Sepakbola Peru (FPF) sejak 25 November2008. Pemerintah Peru tak mau mengakui terpilihnya Manuel Burga sebagai Presiden FPF.
Perselisihan itu membuat Peru kehilangan hak menyelenggarakan kejuaraan U-20 Amerika Selatan. Selain itu, klub-klub Peru juga dilarang untuk mengikuti turnamen Copa Libertadores. Wasit-wasit asal Peru juga dilarang memimpin pertandingan internasional apapun.
Sanksi FIFA baru dicabut satu bulan kemudian, 20 Desember 2008.
5. Iran
FIFA menjatuhkan sanksi kepada Federasi Sepakbola Iran (IRIFF) pada 26 November 2006, juga karena adanya campur tangan pemerintah. IRIFF dinilai tidak mengindahkan peraturan FIFA soal kemandirian dan tata cara pergantian kepemimpinan.
Sanksi dijatuhkan setelah terpilihnya Mohammed Dadgan sebagai presiden IRIFF untuk kedua kalinya. Padahal, di bulan Agustus FIFA sudah memperingatkan IRIFF dengan memberi tenggat waktu hingga 15 November 2006 untuk melakukan pemilihan ulang.
Setelah pemilihan ulang digelar, FIFA mencabut sanksi pada 17 Desember 2006.
6. Nigeria
Sanksi FIFA dijatuhkan kepada Federasi Sepakbola Nigeria (NFF) pada 4 Oktober 2010, lagi-lagi karena soal campur tangan pemerintah. Akibatnya, Nigeria sempat dilarang bermain di laga internasional manapun.
Sanksi itu bermula setelah Sekjen NFF mundur atas intruksi Komisi Olahraga Nasional dan Menteri Olahraga setempat dengan tujuan untuk meniadakan mekanisme degradasi di Liga Nigeria.
Sanksi FIFA baru dicabut empat hari kemudian pada 8 Oktober 2010.
7. Ethiopia
Federasi Sepakbola Ethiopia (EFF) dihukum pada tahun 2008. Penyebabnya, FIFA menilai pemerintah telah campur tangan dalam proses pemecatan Presiden EFF. FIFA melarang Ethiopia bermain di semua kompetisi internasional. Bahkan, Ethiopia sempat dikeluarkan dari ajang kualifikasi Piala Dunia 2010 meski telah melakoni empat pertandingan kualifikasi.
Setelah Presiden EFF baru terpilih, melalui proses pemilihan yang diawasi FIFA dan Konfederasi Sepakbola Afrika (CAF), FIFA pun mencabut sanksi pada November 2008.
8. Irak
FIFA menjatuhkan sanksi kepada Federasi Sepakbola Irak (IFA) pada 20 November 2009, setelah muncul sengketa antara IFA dengan Komite Olimpiade Irak. Tak tanggung-tanggung, FIFA membekukan keanggotaan IFA. Selain itu, hak suara IFA dalam setiap kongres FIFA pun dicabut dan mereka tak lagi berhak menerima bantuan finansial tahunan dari FIFA.
Komisi Darurat FIFA memberi tenggat waktu bagi IFA dengan Komite Olimpiade Irak untuk menyelesaikan sengketa di antara mereka. Setelah beres, baru pada bulan Maret 2010, FIFA mencabut sanksi.
Pada tahun 2008, juara Piala Asia 2007 ini juga nyaris dijatuhi sanksi FIFA, setelah pemerintah Irak berniat membubarkan IFA.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Informasi
Rabu, 16 Maret 2011
Korban Gempa Jepang Mendekati 4.000 Jiwa
Lebih dari 3.600 orang meninggal dan lebih dari 7.500 orang lainnya hilang dalam serangkaian bencana alam yang melanda Jepang pekan lalu, demikian laporan kepolisian setempat, Rabu.
"Hingga pukul 08.00 waktu setempat, 3676 orang meninggal dan 7.558 orang lagi dinyatakan hilang," kata seorang sumber kepolisian kepada RIA Novosti.
Sekitar 1.990 orang mengalami berbagai macam cedera.
Sebagian besar wilayah timur Jepang porak-poranda setelah gempa berkekuatan 9,0 pada Skala Richter terjadi Jumat pekan lalu di lepas pantai yang kemudian memicu gelombang tsunami.
Serangkaian guncangan pascagempa setelah itu kemudian menyebabkan ledakan dan kebakaran di Kompleks Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Fukushima yang meningkatkan kekhawatiran terjadinya bencana nuklir.
Media Jepang melaporkan bahwa kebakaran baru terjadi di PLTN Fukushima Rabu dini hari. Televisi setempat menayangkan kepulan asap putih di atas reaktor unit empat pagi hari.
Kebakaran reaktor unit empat sebelumnya yang terjadi Selasa menyebabkan kebocoran radioaktif.
Rabu ini pemerintah Jepang menunda operasi pencegahan bencana nuklir setelah tingkat radiasi mencapai status "terlalu berbahaya" bagi para pekerja untuk tetap berada di instalasi nuklir itu.
Pemerintah juga mengevakuasi semua pemukim yang berjarak 20 kilometer dari PLTN Fukushima dan mengumumkan wilayah larangan terbang di sekitar PTLN itu guna menghindari penyebaran radiasi nuklir.
Kekhawatiran terjadinya bencana nuklir berskala besar masih menghantui Jepang meski negara itu terus berupaya mengatasi krisis bencana terparah dalam beberapa dekade terakhir.
antaranews.com
"Hingga pukul 08.00 waktu setempat, 3676 orang meninggal dan 7.558 orang lagi dinyatakan hilang," kata seorang sumber kepolisian kepada RIA Novosti.
Sekitar 1.990 orang mengalami berbagai macam cedera.
Sebagian besar wilayah timur Jepang porak-poranda setelah gempa berkekuatan 9,0 pada Skala Richter terjadi Jumat pekan lalu di lepas pantai yang kemudian memicu gelombang tsunami.
Serangkaian guncangan pascagempa setelah itu kemudian menyebabkan ledakan dan kebakaran di Kompleks Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Fukushima yang meningkatkan kekhawatiran terjadinya bencana nuklir.
Media Jepang melaporkan bahwa kebakaran baru terjadi di PLTN Fukushima Rabu dini hari. Televisi setempat menayangkan kepulan asap putih di atas reaktor unit empat pagi hari.
Kebakaran reaktor unit empat sebelumnya yang terjadi Selasa menyebabkan kebocoran radioaktif.
Rabu ini pemerintah Jepang menunda operasi pencegahan bencana nuklir setelah tingkat radiasi mencapai status "terlalu berbahaya" bagi para pekerja untuk tetap berada di instalasi nuklir itu.
Pemerintah juga mengevakuasi semua pemukim yang berjarak 20 kilometer dari PLTN Fukushima dan mengumumkan wilayah larangan terbang di sekitar PTLN itu guna menghindari penyebaran radiasi nuklir.
Kekhawatiran terjadinya bencana nuklir berskala besar masih menghantui Jepang meski negara itu terus berupaya mengatasi krisis bencana terparah dalam beberapa dekade terakhir.
antaranews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Selasa, 15 Maret 2011
Jakarta Evaluasi Ketahanan Gedung-gedung
Mengantisipasi ancaman gempa dan tsunami yang terjadi di Jepang beberapa waktu lalu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memutuskan untuk mengevaluasi standar ketahanan gempa gedung-gedung di Ibu Kota. Hal ini untuk mengurangi dampak kerusakan dan jatuhnya korban apabila bencana gempa bumi terjadi.
Hal itu diungkapkan Kepala Seksi Dinas Pengawasan dan Penertiban Bangunan (P2B) Pandita, Selasa (15/3/2011), saat dihubungi wartawan. Dikatakan, Jakarta sama sekali tidak memakai standar Jepang dalam mendirikan bangunan tahan gempa.
"Untuk gempa, kami berpatokan pada peraturan-peraturan dan panduan gempa nasional, bukan Jepang. Panduan tersebut sedang dievaluasi dan akan dikeluarkan versi update-nya oleh Kementerian PU (Pekerjaan Umum)," ucap Pandita.
Pernyataan Pandita itu bertolak belakang dengan pernyataan Gubernur DKI Fauzi Bowo atau Foke. Foke menyatakan, gedung-gedung di Jakarta sama kokohnya dengan di Jepang lantaran sudah didirikan berdasarkan standar yang berlaku di negeri Sakura.
"Dari tahun 1970-an memang bangunan Indonesia sudah memiliki standar ketahanan gempa. Tapi tiap negara punya standar yang berbeda-beda, tidak bisa disamakan," ungkap Pandita.
Perbedaan standar itu didasarkan pehitungan potensi gempa yang terjadi. Pandita melihat bahwa potensi gempa di Jakarta bersifat menengah (moderat), tidak sebesar potensi gempa di pantai selatan Sumatera atau Jawa.
"Ketahanan bangunan terhadap gempa bukan tahan berapa skala richter, itu suatu miskonsepsi. Bangunan di Jakarta itu tahan 0,15-0,20 ground acceleration, jadi percepatan gempa di permukaan tanah," katanya.
Sebelumnya, sebuah gempa besar berkekuatan 8,9 SR yang diikuti tsunami menyapu Prefektur Miyagi, Iwate, dan Fukushima di Jepang, Jumat (11/3/2011). Meski termasuk negara yang memiliki penelitian maju terkait gempa dan tsunami, Jepang tetap mengalami kerugian dan korban jiwa yang cukup besar. Sebanyak lebih dari 2.000 jiwa tewas, 20.820 bangunan rusak, dan 300.000 orang terpaksa mengungsi.
kompas.com
Hal itu diungkapkan Kepala Seksi Dinas Pengawasan dan Penertiban Bangunan (P2B) Pandita, Selasa (15/3/2011), saat dihubungi wartawan. Dikatakan, Jakarta sama sekali tidak memakai standar Jepang dalam mendirikan bangunan tahan gempa.
"Untuk gempa, kami berpatokan pada peraturan-peraturan dan panduan gempa nasional, bukan Jepang. Panduan tersebut sedang dievaluasi dan akan dikeluarkan versi update-nya oleh Kementerian PU (Pekerjaan Umum)," ucap Pandita.
Pernyataan Pandita itu bertolak belakang dengan pernyataan Gubernur DKI Fauzi Bowo atau Foke. Foke menyatakan, gedung-gedung di Jakarta sama kokohnya dengan di Jepang lantaran sudah didirikan berdasarkan standar yang berlaku di negeri Sakura.
"Dari tahun 1970-an memang bangunan Indonesia sudah memiliki standar ketahanan gempa. Tapi tiap negara punya standar yang berbeda-beda, tidak bisa disamakan," ungkap Pandita.
Perbedaan standar itu didasarkan pehitungan potensi gempa yang terjadi. Pandita melihat bahwa potensi gempa di Jakarta bersifat menengah (moderat), tidak sebesar potensi gempa di pantai selatan Sumatera atau Jawa.
"Ketahanan bangunan terhadap gempa bukan tahan berapa skala richter, itu suatu miskonsepsi. Bangunan di Jakarta itu tahan 0,15-0,20 ground acceleration, jadi percepatan gempa di permukaan tanah," katanya.
Sebelumnya, sebuah gempa besar berkekuatan 8,9 SR yang diikuti tsunami menyapu Prefektur Miyagi, Iwate, dan Fukushima di Jepang, Jumat (11/3/2011). Meski termasuk negara yang memiliki penelitian maju terkait gempa dan tsunami, Jepang tetap mengalami kerugian dan korban jiwa yang cukup besar. Sebanyak lebih dari 2.000 jiwa tewas, 20.820 bangunan rusak, dan 300.000 orang terpaksa mengungsi.
kompas.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Lokal
Senin, 14 Maret 2011
Indonesia Prihatin Krisis Nuklir Jepang
Pemerintah Indonesia prihatin atas krisis nuklir yang terjadi di Komplek Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Daiichi Fukushima, Miyagi, Jepang yang meledak setelah diterjang gelombang Tsunami disertai gempa dahsyat bermagnitud 9 pada Jumat, 11 Maret 2011. Indonesia berharap tidak terjadi bencana yang lebih parah dengan berbagai ledakan di reaktor nuklir pemasok energi listrik itu.
"Terutama yang berkaitan dengan reaktor nuklir, kami harap tidak terjadi sesuatu. Kami juga berharap, sentra-sentara produksi manufaktur, yang sebagian terkait erat dengan ekspor Indonesia, dapat segera pulih," ujar Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa di Jakarta, Senin (14/3/2011).
Menurut Hatta, pihaknya akan bersedian memberikan bantuan kepada pemerintah Jepang apabila diminta. Sementara ini, operasi bantuan yang dikoordinir pemerintah telah dilakukan khusus untuk menolong warga negara Indonesia yang terkena musibah di Jepang.
"Sepanjang nanti ada rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur, maka dalam proses itu akan banyak sekali kebutuhan yang harus didatangkan untuk membangun. Kebutuhan ekspor pasti akan meningkat," kata Hatta.
Secara terpisah, Menteri Keuangan Agus Darmawan Wintarto Martowardojo mengungkapkan keprihatinan yang sama atas bahaya nuklir yang mungkin melanda Jepang. Bencana nuklir itu harus menjadi dasar agar Indonesia semakin waspada.
"Yang paling utama saat ini adalah kami turut prihatin terhadap kondisi yang terjadi. Kami tahu, ini bakal ada dampaknya, tetapi memang total ekonomi dari daerah itu dibanding total ekonomi Jepang tidak besar," katanya.
Kantor berita Reuters, mengutip Kantor Berita Kyodo, menyebutkan, akibat ledakan di fasilitas nuklir itu, sekitar 80.000 jiwa diungsikan dari radius 20 kilometer (km) seputar Fukushima. Mereka bergabung dengan 450.000 orang yang mengungsi akibat tsunami dan gempa.
kompas.com
"Terutama yang berkaitan dengan reaktor nuklir, kami harap tidak terjadi sesuatu. Kami juga berharap, sentra-sentara produksi manufaktur, yang sebagian terkait erat dengan ekspor Indonesia, dapat segera pulih," ujar Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa di Jakarta, Senin (14/3/2011).
Menurut Hatta, pihaknya akan bersedian memberikan bantuan kepada pemerintah Jepang apabila diminta. Sementara ini, operasi bantuan yang dikoordinir pemerintah telah dilakukan khusus untuk menolong warga negara Indonesia yang terkena musibah di Jepang.
"Sepanjang nanti ada rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur, maka dalam proses itu akan banyak sekali kebutuhan yang harus didatangkan untuk membangun. Kebutuhan ekspor pasti akan meningkat," kata Hatta.
Secara terpisah, Menteri Keuangan Agus Darmawan Wintarto Martowardojo mengungkapkan keprihatinan yang sama atas bahaya nuklir yang mungkin melanda Jepang. Bencana nuklir itu harus menjadi dasar agar Indonesia semakin waspada.
"Yang paling utama saat ini adalah kami turut prihatin terhadap kondisi yang terjadi. Kami tahu, ini bakal ada dampaknya, tetapi memang total ekonomi dari daerah itu dibanding total ekonomi Jepang tidak besar," katanya.
Kantor berita Reuters, mengutip Kantor Berita Kyodo, menyebutkan, akibat ledakan di fasilitas nuklir itu, sekitar 80.000 jiwa diungsikan dari radius 20 kilometer (km) seputar Fukushima. Mereka bergabung dengan 450.000 orang yang mengungsi akibat tsunami dan gempa.
kompas.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Gempa Lebih Dahsyat Ancam Jepang
Gempa 9 Skala Richter yang memicu gelombang tsunami setinggi 10 meter di Jepang berasal dari segmen Miyagi Oki. Para peneliti kini was-was masih ada gempa besar berikutnya yang diduga punya kekuatan lebih besar dibanding gempa sebelumnya.
Menurut pakar paleotsunami (tsunami purba) dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Eko Yulianto, para peneliti telah memperkirakan bisa ada gempa lebih besar datang dari segmen lain, yakni segmen Tokai. "Pada sekitar tahun 1979, pemerintah Jepang mengumumkan akan segera terjadi gempa besar di atas 8 Skala Richter. Gempa itu berasal dari segmen Tokai," kata Eko
Sejak pertama kali diumumkan di tahun 1979 itu, hingga kini gempa dari segmen Tokai belum juga terjadi.
"Lokasinya bertetangga dengan segmen Miyagi Oki yang baru saja terjadi kemarin," kata Eko yang merupakan peneliti di Pusat Penelitian Geoteknologi LIPI. Posisi persisnya, segmen Tokai berada di sebelah Selatan Miyagi, masih di wilayah Pulau Honshu.
Menurut Eko, kekuatan gempa yang terjadi Jumat kemarin pada pukul 14.46 waktu setempat itu, di luar perkiraan. Masuk dalam siklus 30 tahunan, gempa ini sebetulnya sudah diprediksi. Akan tetapi, para peneliti tak menyangka kekuatannya sedahsyat kemarin. Semula, mereka hanya memperkirakan sekitar 7,5-7,6 SR.
Penyebab gempa di Miyagi itu adalah lempeng samudera mensubduksi (menekan) kemudian menusuk ke bawah lempeng benua. Akibatnya. lempeng benua tertekan ke bawah. Menurut Eko, tekanan itulah yang menghasilkan kumpulan energi dan "ketika kumpulan energi itu tidak bisa diakomodasi lempeng benua, maka akan kembali ke atas."
Dampak gempa Jumat lalu yang ternyata berkekuatan 9 SR itu sungguh luar biasa. Tsunami raksasa menyapu bersih wilayah pesisir timur laut Jepang. Negeri Sakura pun porak poranda. Reaktor nuklir dua kali meledak. Pesawat jet di landasan tersapu ombak. Jumlah korban jiwa, hingga berita ini diunggah, sudah mencapai lebih dari 1.600 orang.
Apakah gempa Jumat lalu bisa memicu gempa besar segmen Toki?
Eko belum bisa memastikannya. Hal itu, menurut dia, masih diperdebatkan para ahli. Eko mengambil contoh gempa besar Aceh pada 2004. Ada sekelompok peneliti yang menyimpulkan gempa Aceh memicu gempa di Andaman dan Nias. Belakangan, gempa di Nias terbukti, tetapi tidak terjadi di Andaman.
Kata Eko, belum bisa diketahui apakah gempa Jumat kemarin "mengurangi kemungkinan terjadinya gempa di Tokai atau malah memicunya."
Eko sendiri mendapat laporan bahwa wilayah di sekitar segmen Tokai sudah mempersiapkan diri menghadapi datangnya gempa besar itu, terutama di sekitar Soka. Langkah-langkah antisipasi yang telah dilakukan, antara lain adalah: pelebaran jalan raya, renovasi rumah, hingga penggalian muara sungai.
vivanews.com
Menurut pakar paleotsunami (tsunami purba) dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Eko Yulianto, para peneliti telah memperkirakan bisa ada gempa lebih besar datang dari segmen lain, yakni segmen Tokai. "Pada sekitar tahun 1979, pemerintah Jepang mengumumkan akan segera terjadi gempa besar di atas 8 Skala Richter. Gempa itu berasal dari segmen Tokai," kata Eko
Sejak pertama kali diumumkan di tahun 1979 itu, hingga kini gempa dari segmen Tokai belum juga terjadi.
"Lokasinya bertetangga dengan segmen Miyagi Oki yang baru saja terjadi kemarin," kata Eko yang merupakan peneliti di Pusat Penelitian Geoteknologi LIPI. Posisi persisnya, segmen Tokai berada di sebelah Selatan Miyagi, masih di wilayah Pulau Honshu.
Menurut Eko, kekuatan gempa yang terjadi Jumat kemarin pada pukul 14.46 waktu setempat itu, di luar perkiraan. Masuk dalam siklus 30 tahunan, gempa ini sebetulnya sudah diprediksi. Akan tetapi, para peneliti tak menyangka kekuatannya sedahsyat kemarin. Semula, mereka hanya memperkirakan sekitar 7,5-7,6 SR.
Penyebab gempa di Miyagi itu adalah lempeng samudera mensubduksi (menekan) kemudian menusuk ke bawah lempeng benua. Akibatnya. lempeng benua tertekan ke bawah. Menurut Eko, tekanan itulah yang menghasilkan kumpulan energi dan "ketika kumpulan energi itu tidak bisa diakomodasi lempeng benua, maka akan kembali ke atas."
Dampak gempa Jumat lalu yang ternyata berkekuatan 9 SR itu sungguh luar biasa. Tsunami raksasa menyapu bersih wilayah pesisir timur laut Jepang. Negeri Sakura pun porak poranda. Reaktor nuklir dua kali meledak. Pesawat jet di landasan tersapu ombak. Jumlah korban jiwa, hingga berita ini diunggah, sudah mencapai lebih dari 1.600 orang.
Apakah gempa Jumat lalu bisa memicu gempa besar segmen Toki?
Eko belum bisa memastikannya. Hal itu, menurut dia, masih diperdebatkan para ahli. Eko mengambil contoh gempa besar Aceh pada 2004. Ada sekelompok peneliti yang menyimpulkan gempa Aceh memicu gempa di Andaman dan Nias. Belakangan, gempa di Nias terbukti, tetapi tidak terjadi di Andaman.
Kata Eko, belum bisa diketahui apakah gempa Jumat kemarin "mengurangi kemungkinan terjadinya gempa di Tokai atau malah memicunya."
Eko sendiri mendapat laporan bahwa wilayah di sekitar segmen Tokai sudah mempersiapkan diri menghadapi datangnya gempa besar itu, terutama di sekitar Soka. Langkah-langkah antisipasi yang telah dilakukan, antara lain adalah: pelebaran jalan raya, renovasi rumah, hingga penggalian muara sungai.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Minggu, 13 Maret 2011
Gempa Geser Jepang Dua Meter
Gempa bumi berkekuatan 8.9 skala Richter yang disusul dengan tsunami membuat pulau utama Jepang bergeser hingga 2,4 meter. Gempa ini juga dilaporkan telah menggeser poros bumi.
"Sampai saat ini, kami mendapati salah satu stasiun GPS kami bergeser (2,4 meter), kami juga melihat peta dari GSI (Geospatial Information Authority) di Jepang, memperlihatkan perubahan pola di lokasi yang luas, sama dengan perubahan massa daratan," ujar Kenneth Hudnut, ahli geofisika dari badan Survey Geologi Amerika Serikat (USGS), dilansir dari laman CNN, Sabtu, 12 Maret 2011.
Sementara itu, laporan dari Institut Vulkanologi dan Geofisika di Italia menunjukkan gempa yang terdashyat di Jepang dalam kurun waktu 140 tahun tersebut juga telah menggeser poros bumi hingga 10 sentimeter.
Gempa bumi besar, disusul dengan tsunami setinggi lebih dari 10 meter, yang terjadi pada Jumat, 11 Maret lalu, menyebabkan sedikitnya 600 orang tewas dan ribuan lainnya terluka. Sebanyak 50 negara di sekitar Jepang langsung membunyikan alarm waspada tsunami. Lebih dari 140 gempa susulan yang berkekuatan 5 skala Richter lebih terjadi dalam waktu 24 jam.
Menurut Shengzao Chen, ahli geofisika USGS, gempa terjadi saat kerak bumi di sebelah timur Jepang dengan lebar 400 kilometer dan panjang 160 kilometer pecah karena lempeng tektonik bergeser lebih dari 18 meter.
Jepang terletak di sepanjang "cincin api" Pasifik, sebuah wilayah dengan aktivitas vulkanis dan seismik yang tinggi. Wilayah ini terbentang dari Selandia Baru, melalui Jepang, Alaska dan pantai barat Amerika Selatan.
vivanews.com
"Sampai saat ini, kami mendapati salah satu stasiun GPS kami bergeser (2,4 meter), kami juga melihat peta dari GSI (Geospatial Information Authority) di Jepang, memperlihatkan perubahan pola di lokasi yang luas, sama dengan perubahan massa daratan," ujar Kenneth Hudnut, ahli geofisika dari badan Survey Geologi Amerika Serikat (USGS), dilansir dari laman CNN, Sabtu, 12 Maret 2011.
Sementara itu, laporan dari Institut Vulkanologi dan Geofisika di Italia menunjukkan gempa yang terdashyat di Jepang dalam kurun waktu 140 tahun tersebut juga telah menggeser poros bumi hingga 10 sentimeter.
Gempa bumi besar, disusul dengan tsunami setinggi lebih dari 10 meter, yang terjadi pada Jumat, 11 Maret lalu, menyebabkan sedikitnya 600 orang tewas dan ribuan lainnya terluka. Sebanyak 50 negara di sekitar Jepang langsung membunyikan alarm waspada tsunami. Lebih dari 140 gempa susulan yang berkekuatan 5 skala Richter lebih terjadi dalam waktu 24 jam.
Menurut Shengzao Chen, ahli geofisika USGS, gempa terjadi saat kerak bumi di sebelah timur Jepang dengan lebar 400 kilometer dan panjang 160 kilometer pecah karena lempeng tektonik bergeser lebih dari 18 meter.
Jepang terletak di sepanjang "cincin api" Pasifik, sebuah wilayah dengan aktivitas vulkanis dan seismik yang tinggi. Wilayah ini terbentang dari Selandia Baru, melalui Jepang, Alaska dan pantai barat Amerika Selatan.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Korban Tsunami Jepang, 686 Tewas, 641 Hilang
Langkah penyelamatan terus dilakukan untuk menemukan korban tsunami akibat gempa berkekuatan 8,9 skala richter di Jepang. Korban tewas resmi yang tercatat dari pihak Kepolisian Jepang berjumlah 686 orang tewas dan 641 masih hilang.
Seperti dikutip CNN.com, tim penyelamat menggali lumpur dan puing untuk menemukan korban yang terkubur baik dalam kondisi hidup atau mati. CNN yang mengutip Kyodo News Agency menyebutkan Perdana Menteri Jepang Naoto Kan mengataka. lebih dari 3000 orang telah diselamatkan. Beberapa di antaranya diambil dari rumah yang roboh, air berlumpur dan puing-puing yang terbakar.
Jumlah korban tewas yang resmi itu diperkirakan diduga jauh lebih besar dari korban yang tercatat resmi. Siaran NHK Jepang melaporkan lebih dari 900 tewas dan Kyodo News Agency mengatakan angka kematian bisa di atas 1.800. Sementara kantor polisi mengklaim 1.429 orang terluka.
Jumlah itu diperkirakan meningkat ketika penyelamat mencapai daerah yang lebih berbahaya. Dalam satu kota pesisir saja, seperti Minamisanriku di Myagi, sebanyak 9.500 orang atau setengah penduduk kota belum ditemukan.
Pemerintah juga melakukan upaya pencarian dan penyelamatan besar-besaran terhadap ancaman bahaya di reaktor nuklir Daiichi Fukushima. Gumpalan asap putih naik ke udara setelah terjadi ledakan pada hari Sabtu yang melukai empat orang pekerja dan melumpuhkan sistem pendingin reaktor. "Ledakan itu bukan disebabkan reaktor nulir, tetapi uap air yang merupakan bagian proses pendinginan," kata Sekretaris Kabinet Yukio Edano.
vivanews.com
Seperti dikutip CNN.com, tim penyelamat menggali lumpur dan puing untuk menemukan korban yang terkubur baik dalam kondisi hidup atau mati. CNN yang mengutip Kyodo News Agency menyebutkan Perdana Menteri Jepang Naoto Kan mengataka. lebih dari 3000 orang telah diselamatkan. Beberapa di antaranya diambil dari rumah yang roboh, air berlumpur dan puing-puing yang terbakar.
Jumlah korban tewas yang resmi itu diperkirakan diduga jauh lebih besar dari korban yang tercatat resmi. Siaran NHK Jepang melaporkan lebih dari 900 tewas dan Kyodo News Agency mengatakan angka kematian bisa di atas 1.800. Sementara kantor polisi mengklaim 1.429 orang terluka.
Jumlah itu diperkirakan meningkat ketika penyelamat mencapai daerah yang lebih berbahaya. Dalam satu kota pesisir saja, seperti Minamisanriku di Myagi, sebanyak 9.500 orang atau setengah penduduk kota belum ditemukan.
Pemerintah juga melakukan upaya pencarian dan penyelamatan besar-besaran terhadap ancaman bahaya di reaktor nuklir Daiichi Fukushima. Gumpalan asap putih naik ke udara setelah terjadi ledakan pada hari Sabtu yang melukai empat orang pekerja dan melumpuhkan sistem pendingin reaktor. "Ledakan itu bukan disebabkan reaktor nulir, tetapi uap air yang merupakan bagian proses pendinginan," kata Sekretaris Kabinet Yukio Edano.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
4 Mahasiswa RI di Fukushima Selamat
Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Tokyo, Jepang, menyatakan telah berhasil mengontak empat mahasiswa asal Indonesia yang berada di Fukushima.
Fukushima merupakan lokasi pembangkit listrik tenaga nuklir yang sempat bocor. Pemerintah Jepang, telah mengevakuasi ribuan warga hingga radius 20 kilometer dari pembangkit itu.
Dalam akun Twitter, @KBRITokyo menulis, "4 mahasiswa Indonesia di Fukushima telah kontak dengan KBRI Tokyo dan berada kondisi baik."
Sayangnya, belum diketahui berapa jumlah pasti WNI yang berada di kota itu. VIVAnews.com belum bisa menghubungi KBRI Tokyo. Telepon yang dituju selalu sibuk.
Hanya saja, Twitter Staf Khusus Presiden Bidang Sosial dan Bencana Alam, Andi Arief mengatakan, setidaknya 82 WNI berada di kota itu.
Dalam laman resminya, KBRI juga melaporkan dua tim relawan KBRI telah menuju wilayah Miyagi dan Iwate, dan diperkirakan tiba pada Minggu pukul 02.00 dini hari waktu setempat, setelah menempuh pejalanan 18 jam.
Pada pukul 21.30, tim telah berhasil menemui 70 WNI yang menempati pengungsian di SMP Sanjo, Kota Sendai. Pengungsian di kota Sanjo merupakan 1 dari 6 tempat pengusian di wilayah Sendai.
WNI di tempat tersebut dalam kondisi baik. Menurut Tim, logistik yang dibawa cukup untuk dua hari dan kondisi di tempat tersebut kekurangan air bersih. Penampungan tersebut saat ini tidak dialiri listrik.
Data korban gempa terkini sebanyak 1.000 meninggal, dan 400 orang hilang. KBRI Tokyo telah menerima pengaduan lewat call center, dari 278 orang yang dicari, 49 WNI sudah bisa dihubungi.
Sementara itu, berdasarkan informasi dari asosiasi penyalur tenaga magang asing ke Jepang, IMM Japan, 46 dari 57 WNI magang dikonfirmasikan selamat. Sementara 11 pemagang lainnya sedang berusaha dihubungi, namun perusahaan mereka bekerja berada di wilayah yang tak parah, sehingga diharapkan selamat.
Terdapat sembilan perawat di di wilayah Miyagi, dan semuanya diindikasikan selamat. 50 mahasiswa Indonesia di International University of Japan (IUJ) dan empat perawat di Niigata dalam keadaan selamat.
Info terbaru dari Japan Seamen Union, menyampaikan terdapat 28 anak buah kapal WNI dalam keadaan selamat di Kota Ishonomaki.
KBRI Tokyo juga telah membuka SMS center di nomor +81-80-3506-8612 dan call center di +81-90-3132-4994.
vivanews.com
Fukushima merupakan lokasi pembangkit listrik tenaga nuklir yang sempat bocor. Pemerintah Jepang, telah mengevakuasi ribuan warga hingga radius 20 kilometer dari pembangkit itu.
Dalam akun Twitter, @KBRITokyo menulis, "4 mahasiswa Indonesia di Fukushima telah kontak dengan KBRI Tokyo dan berada kondisi baik."
Sayangnya, belum diketahui berapa jumlah pasti WNI yang berada di kota itu. VIVAnews.com belum bisa menghubungi KBRI Tokyo. Telepon yang dituju selalu sibuk.
Hanya saja, Twitter Staf Khusus Presiden Bidang Sosial dan Bencana Alam, Andi Arief mengatakan, setidaknya 82 WNI berada di kota itu.
Dalam laman resminya, KBRI juga melaporkan dua tim relawan KBRI telah menuju wilayah Miyagi dan Iwate, dan diperkirakan tiba pada Minggu pukul 02.00 dini hari waktu setempat, setelah menempuh pejalanan 18 jam.
Pada pukul 21.30, tim telah berhasil menemui 70 WNI yang menempati pengungsian di SMP Sanjo, Kota Sendai. Pengungsian di kota Sanjo merupakan 1 dari 6 tempat pengusian di wilayah Sendai.
WNI di tempat tersebut dalam kondisi baik. Menurut Tim, logistik yang dibawa cukup untuk dua hari dan kondisi di tempat tersebut kekurangan air bersih. Penampungan tersebut saat ini tidak dialiri listrik.
Data korban gempa terkini sebanyak 1.000 meninggal, dan 400 orang hilang. KBRI Tokyo telah menerima pengaduan lewat call center, dari 278 orang yang dicari, 49 WNI sudah bisa dihubungi.
Sementara itu, berdasarkan informasi dari asosiasi penyalur tenaga magang asing ke Jepang, IMM Japan, 46 dari 57 WNI magang dikonfirmasikan selamat. Sementara 11 pemagang lainnya sedang berusaha dihubungi, namun perusahaan mereka bekerja berada di wilayah yang tak parah, sehingga diharapkan selamat.
Terdapat sembilan perawat di di wilayah Miyagi, dan semuanya diindikasikan selamat. 50 mahasiswa Indonesia di International University of Japan (IUJ) dan empat perawat di Niigata dalam keadaan selamat.
Info terbaru dari Japan Seamen Union, menyampaikan terdapat 28 anak buah kapal WNI dalam keadaan selamat di Kota Ishonomaki.
KBRI Tokyo juga telah membuka SMS center di nomor +81-80-3506-8612 dan call center di +81-90-3132-4994.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Sabtu, 12 Maret 2011
Mengapa Penis Manusia Tak Bertulang
Perubahan DNA telah menghasilkan dampak yang besar terhadap evolusi manusia. Dari temuan terbaru yang dipublikasikan di jurnal Nature, peneliti tidak saja mengungkapkan apa yang didapat manusia selama evolusi, namun juga menjelaskan apa kehilangan yang dialami.
Dari penelitian, hilangnya sejumlah DNA merupakan satu dari jutaan alasan yang menyebabkan manusia berbeda dengan primata terdekat yakni simpanse.
Seperti diketahui, manusia dan simpanse memiliki 96 persen kesamaan genome. Namun demikian, dengan berjalannya evolusi, ada DNA yang sudah tidak lagi ditemukan pada manusia namun tetap ada di simpanse.
Salah satunya adalah DNA yang berfungsi untuk menumbuhkan tulang pada penis manusia jantan. Namun, hilangnya DNA ini memiliki dampak positif yakni membesarnya ukuran otak manusia. Lalu, apa alasan yang membuat tulang di penis manusia berevolusi hingga menghilang?
“Pada spesies primata dengan tulang penis, betina cenderung kawin dengan banyak pejantan,” kata David Kingsley, peneliti dari Stanford University, seperti dikutip dari LiveScience, 11 Maret 2011. “Tulang di penis berfungsi agar penis mampu menguras sperma pejantan lain yang sudah ada di dalam vagina,” ucapnya.
Dengan demikian, kata Kingsley, sperma milik pejantan itulah yang akan membuahi sel telur betina itu.
“Hilangnya tulang di penis pejantan juga terlihat pada spesies lain yang berevolusi menuju ke kehidupan monogami,” ucap Kingsley. “Jadi, dengan semakin manusia hidup dengan pasangannya dan melakukan reproduksi secara monogami, penis tidak perlu lagi memiliki fungsi untuk menguras alat reproduksi betina-nya,” ucapnya.
vivanews.com
Dari penelitian, hilangnya sejumlah DNA merupakan satu dari jutaan alasan yang menyebabkan manusia berbeda dengan primata terdekat yakni simpanse.
Seperti diketahui, manusia dan simpanse memiliki 96 persen kesamaan genome. Namun demikian, dengan berjalannya evolusi, ada DNA yang sudah tidak lagi ditemukan pada manusia namun tetap ada di simpanse.
Salah satunya adalah DNA yang berfungsi untuk menumbuhkan tulang pada penis manusia jantan. Namun, hilangnya DNA ini memiliki dampak positif yakni membesarnya ukuran otak manusia. Lalu, apa alasan yang membuat tulang di penis manusia berevolusi hingga menghilang?
“Pada spesies primata dengan tulang penis, betina cenderung kawin dengan banyak pejantan,” kata David Kingsley, peneliti dari Stanford University, seperti dikutip dari LiveScience, 11 Maret 2011. “Tulang di penis berfungsi agar penis mampu menguras sperma pejantan lain yang sudah ada di dalam vagina,” ucapnya.
Dengan demikian, kata Kingsley, sperma milik pejantan itulah yang akan membuahi sel telur betina itu.
“Hilangnya tulang di penis pejantan juga terlihat pada spesies lain yang berevolusi menuju ke kehidupan monogami,” ucap Kingsley. “Jadi, dengan semakin manusia hidup dengan pasangannya dan melakukan reproduksi secara monogami, penis tidak perlu lagi memiliki fungsi untuk menguras alat reproduksi betina-nya,” ucapnya.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Informasi
Jumat, 11 Maret 2011
Tsunami Jepang Sampai di Halmahera
Gelombang tsunami di Jepang sudah sampai ke Indonesia. Gelombang tsunami akibat gempa 8,8 skala richter di Iwate, Provinsi Miyagi, Jepang itu sudah sampai ke dua wilayah berbeda di Indonesia.
"Pemuktahiran, tsunami akibat gempa Jepang telah terdeteksi di Bitung (Sulawesi Utara) sekitar pukul 18.50 WIB," tulis keterangan resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Bitung adalah salah satu wilayah Indonesia yang menerima imbas gelombang tsunami. Untungnya, ketinggian gelombang tsunami yang sampai di Bitung hanya setinggi 0,1 meter atau 10 centimeter.
Titik kedua yang menerima dampak gelombang tsunami dahsyat di Jepang yakni di Halmahera, Maluku Utara. "Gelombang di Halmahera sekitar pukul 19.05 WIB," tulis keterangan BMKG. Ketinggian gelombang tsunami di Halmahera juga beruntung tidak tinggi. Hanya sekitar 0,1 meter atau 10 sentimeter.
Kecilnya dampak gelombang tsunami ke Indonesia seperti diduga ahli kegempaan tektonik jurusan Geologi Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, Dr Subagyo Pramumijoyo. Menurut Subagyo, penduduk Indonesia tidak perlu panik terhadap bencana ini.
"Karena diperkirakan kekuatan tsunami itu akan berkurang ketika sampai di Papua. Banyaknya pulau lain di antara Jepang dan Papua seperti Filipina, dapat memecah kekuatan tsunami. Jauhnya jarak Jepang Indonesia juga berpengaruh," kata Subagyo
vivanews.com
"Pemuktahiran, tsunami akibat gempa Jepang telah terdeteksi di Bitung (Sulawesi Utara) sekitar pukul 18.50 WIB," tulis keterangan resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Bitung adalah salah satu wilayah Indonesia yang menerima imbas gelombang tsunami. Untungnya, ketinggian gelombang tsunami yang sampai di Bitung hanya setinggi 0,1 meter atau 10 centimeter.
Titik kedua yang menerima dampak gelombang tsunami dahsyat di Jepang yakni di Halmahera, Maluku Utara. "Gelombang di Halmahera sekitar pukul 19.05 WIB," tulis keterangan BMKG. Ketinggian gelombang tsunami di Halmahera juga beruntung tidak tinggi. Hanya sekitar 0,1 meter atau 10 sentimeter.
Kecilnya dampak gelombang tsunami ke Indonesia seperti diduga ahli kegempaan tektonik jurusan Geologi Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, Dr Subagyo Pramumijoyo. Menurut Subagyo, penduduk Indonesia tidak perlu panik terhadap bencana ini.
"Karena diperkirakan kekuatan tsunami itu akan berkurang ketika sampai di Papua. Banyaknya pulau lain di antara Jepang dan Papua seperti Filipina, dapat memecah kekuatan tsunami. Jauhnya jarak Jepang Indonesia juga berpengaruh," kata Subagyo
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Inggris dan Jerman Desak EU Boikot Gaddafi
Inggris dan Jerman pada Rabu menyerukan kepada negara-negara Uni Eropa agar tidak bekerja sama dengan pemimpin Libya Muamar Gaddafi, menjelang pertemuan antar menteri Uni Eropa terkait negara Afrika Utara itu.
Dalam sebuah surat bersama, Menteri Luar Negeri Inggris William Hague dan Menteri Luar Negeri Jerman Guido Westerwelle mengatakan krisis di negara tetangga selatan Uni Eropa menghadirkan sebuah tantangan yang sebanding dengan revolusi pada 1989, demikian laporan AFP.
Melalui surat yang dikirimkan kepada Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa, Catherine Ashton, kedua menlu itu mendesak kelompok negara eropa itu agar menyepakati sebuah deklarasi yang menyatakan Uni Eropa dan seluruh anggotanya tidak akan bekerja sama dengan Gaddafi dan menghimbau pemimpin otoriter itu untuk mundur dan membiarkan transformasi demokratis berjalan seutuhnya di Libya.
"Visi kami adalah kemitraan menyeluruh dengan kesetaraan antara seluruh warga Eropa dan tetangganya, yang didukung oleh integrasi ekonomi yang lebih luas dan mendalam," tulis keduanya dalam surat itu.
"Kami dapat mencapai hal itu melalui kerja sama yang diciptakan sendiri oleh Uni Eropa dengan mereka yang menginginkan kemitraan tersebut dan melihat hal itu sebagai kesempatan yang dapat mendukung perubahan yang mereka inginkan," kata mereka.
Para menteri Uni Eropa akan bertemu pada Kamis ini atas permintaan Ashton karena mereka tidak diundang dalam pertemuan para pemimpin Uni Eropa, Jumat, meskipun peran mereka penting dalam krisis yang tengah berlangsung itu.
antaranews.com
Dalam sebuah surat bersama, Menteri Luar Negeri Inggris William Hague dan Menteri Luar Negeri Jerman Guido Westerwelle mengatakan krisis di negara tetangga selatan Uni Eropa menghadirkan sebuah tantangan yang sebanding dengan revolusi pada 1989, demikian laporan AFP.
Melalui surat yang dikirimkan kepada Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa, Catherine Ashton, kedua menlu itu mendesak kelompok negara eropa itu agar menyepakati sebuah deklarasi yang menyatakan Uni Eropa dan seluruh anggotanya tidak akan bekerja sama dengan Gaddafi dan menghimbau pemimpin otoriter itu untuk mundur dan membiarkan transformasi demokratis berjalan seutuhnya di Libya.
"Visi kami adalah kemitraan menyeluruh dengan kesetaraan antara seluruh warga Eropa dan tetangganya, yang didukung oleh integrasi ekonomi yang lebih luas dan mendalam," tulis keduanya dalam surat itu.
"Kami dapat mencapai hal itu melalui kerja sama yang diciptakan sendiri oleh Uni Eropa dengan mereka yang menginginkan kemitraan tersebut dan melihat hal itu sebagai kesempatan yang dapat mendukung perubahan yang mereka inginkan," kata mereka.
Para menteri Uni Eropa akan bertemu pada Kamis ini atas permintaan Ashton karena mereka tidak diundang dalam pertemuan para pemimpin Uni Eropa, Jumat, meskipun peran mereka penting dalam krisis yang tengah berlangsung itu.
antaranews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Gempa Bumi 6,6 SR Getarkan Bali
Gempa bumi berkekuatan 6,6 Skala Richter mengguncang kawasan Nusa Tenggara Barat. Peristiwa terjadi pada pukul 00.08, Jumat, 11 Maret 2011.
Seperti dikutip dari situs Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, pusat gempa berada di 7.12 LS 116.85 BT atau 165 kilometer Barat Laut Sumbawa Besar, NTB.
Gempa yang berpusat di kedalaman 523 kilometer di bawah permukaan laut ini menimbulkan getaran hingga kawasan Bali.
"Getaran kaca, lemari bergesek, dan suara bergemuruh," kata Nur Farida Ahniar, yang tengah berada di Bali. Belum diketahui adanya kerusakan dan korban.
vivanews.com
Seperti dikutip dari situs Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, pusat gempa berada di 7.12 LS 116.85 BT atau 165 kilometer Barat Laut Sumbawa Besar, NTB.
Gempa yang berpusat di kedalaman 523 kilometer di bawah permukaan laut ini menimbulkan getaran hingga kawasan Bali.
"Getaran kaca, lemari bergesek, dan suara bergemuruh," kata Nur Farida Ahniar, yang tengah berada di Bali. Belum diketahui adanya kerusakan dan korban.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Lokal
Kamis, 10 Maret 2011
AS Tunjuk RI Jadi Tuan Rumah Forum Wirausaha
Keadaan Mesir yang belum stabil pasca pergolakan politik membuat program kewirausahaan AS di negara tersebut dibatalkan. Sebagai gantinya, pemerintahan Barack Obama menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah program kewirausahaan menggantikan Mesir.
Hal ini disampaikan oleh Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Erwin Aksa, Kamis, 10 Maret 2011.Dia mengatakan bahwa Indonesia akan menjadi pelaksana program kewirausahaan global (Global Entrepreneurs Program) sesuai perintah Obama.
“Ditangani oleh Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton, Indonesia merupakan pilot project, selain Mesir. Tapi karena Mesir sedang rusuh, kita yang dipilih,” ujar Erwin.
Program kewirausahaan global merupakan proyek pengembangan kewirausahaan yang digagas oleh Obama. Indonesia dan Mesir terpilih menjadi pilot project berbagai aktifitas dan bantuan bagi kewirausahaan.
Namun,
Erwin mengatakan, forum yang akan digelar di Indonesia tersebut dihadiri sejumlah pengusaha-pengusaha muda AS yang bergerak di bidang teknologi informasi seperti dari Google, Apple dan Facebook.
Sedangkan Indonesia akan menghadirkan sejumlah pengusaha-pengusaha pemula Indonesia yang sukses. Forum tersebut akan digelar di Bali.Waktu pelaksanaan forum akan segera ditetapkan dalam waktu dekat.
Diharapkan, forum ini akan membantu para pengusaha Indonesia untuk mendorong pembentukan venture capital (penyertaan modal).
“Muncul pemikiran membentuk venture capital untuk pengusaha pemula yang belum bisa diterima oleh bank. Pemerintah Amerika bisa memberikan software tentang venture capital. Indonesia pernah, tapi banyak yang gagal, kita coba bangun kembali. Banyak yang bisa kita pelajari dari Amerika,” kata dia.
vivanews.com
Erwin Aksa
Hal ini disampaikan oleh Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Erwin Aksa, Kamis, 10 Maret 2011.Dia mengatakan bahwa Indonesia akan menjadi pelaksana program kewirausahaan global (Global Entrepreneurs Program) sesuai perintah Obama.
“Ditangani oleh Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton, Indonesia merupakan pilot project, selain Mesir. Tapi karena Mesir sedang rusuh, kita yang dipilih,” ujar Erwin.
Program kewirausahaan global merupakan proyek pengembangan kewirausahaan yang digagas oleh Obama. Indonesia dan Mesir terpilih menjadi pilot project berbagai aktifitas dan bantuan bagi kewirausahaan.
Namun,
Erwin mengatakan, forum yang akan digelar di Indonesia tersebut dihadiri sejumlah pengusaha-pengusaha muda AS yang bergerak di bidang teknologi informasi seperti dari Google, Apple dan Facebook.
Sedangkan Indonesia akan menghadirkan sejumlah pengusaha-pengusaha pemula Indonesia yang sukses. Forum tersebut akan digelar di Bali.Waktu pelaksanaan forum akan segera ditetapkan dalam waktu dekat.
Diharapkan, forum ini akan membantu para pengusaha Indonesia untuk mendorong pembentukan venture capital (penyertaan modal).
“Muncul pemikiran membentuk venture capital untuk pengusaha pemula yang belum bisa diterima oleh bank. Pemerintah Amerika bisa memberikan software tentang venture capital. Indonesia pernah, tapi banyak yang gagal, kita coba bangun kembali. Banyak yang bisa kita pelajari dari Amerika,” kata dia.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Dunia
Tujuh WNI Bajak Laut Ditangkap Di Malaysia
Tujuh orang warga negara Indonesia ditangkap kepolisian laut Malaysia setelah diduga membajak kapal tanker di perairan dekat Pulau Mungging, Kota Tinggi, Rabu dini hari, 9 Maret 2011.
Seperti dilansir dari laman Bernama, ketujuh orang ini diyakini telah membajak kapal tanker MT Front Queen, di 2,8 mil laut dari Pulau Mungging. Badan Penegakan Hukum Laut Malaysia (MMEA) langsung mengejar perahu kayu para tersangka setelah mendapatkan sinyal bahaya dari kapal tanker.
Sinyal bahaya berhasil dikirim oleh salah satu awak kapal tanker setelah lolos dari kejaran salah satu pembajak yang mengacungkan parang.
Kepala MMEA wilayah selatan, Laksamana Zulkifli Abu Bakar, mengatakan kapal mereka yang bernama Kilat, mengejar para tersangka pada pukul 3.15 pagi. Ketika Kilat merapat ke perahu kayu tersangka, ujar Zulkifli, para tersangka berusaha membuang barang bukti ke laut.
Ketujuh orang tersangka yang berusia antara 28-33 tahun itu ditahan untuk menjalani proses penyidikan. Barang bukti berupa kapak, pisau, beberapa kunci pas, dompet, dan topeng diamankan dari perahu tersebut.
Zulkifli mengatakan, kapten kapal tanker yang berkewarganegaraan Rusia dan 20 awak kapal lainnya tidak mengalami luka-luka dalam insiden pembajakan tersebut.
vivanews.com
Seperti dilansir dari laman Bernama, ketujuh orang ini diyakini telah membajak kapal tanker MT Front Queen, di 2,8 mil laut dari Pulau Mungging. Badan Penegakan Hukum Laut Malaysia (MMEA) langsung mengejar perahu kayu para tersangka setelah mendapatkan sinyal bahaya dari kapal tanker.
Sinyal bahaya berhasil dikirim oleh salah satu awak kapal tanker setelah lolos dari kejaran salah satu pembajak yang mengacungkan parang.
Kepala MMEA wilayah selatan, Laksamana Zulkifli Abu Bakar, mengatakan kapal mereka yang bernama Kilat, mengejar para tersangka pada pukul 3.15 pagi. Ketika Kilat merapat ke perahu kayu tersangka, ujar Zulkifli, para tersangka berusaha membuang barang bukti ke laut.
Ketujuh orang tersangka yang berusia antara 28-33 tahun itu ditahan untuk menjalani proses penyidikan. Barang bukti berupa kapak, pisau, beberapa kunci pas, dompet, dan topeng diamankan dari perahu tersebut.
Zulkifli mengatakan, kapten kapal tanker yang berkewarganegaraan Rusia dan 20 awak kapal lainnya tidak mengalami luka-luka dalam insiden pembajakan tersebut.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Informasi
Rabu, 09 Maret 2011
Cuaca Bersahabat, Timnas Janji Main Maksimal
Cuaca ekstrim yang sempat menghantui tim nasional Pra Olimpiade Indonesia tidak terbukti di Turkmenistan. Timnas menjanjikan akan tampil maksimal di leg 2, nanti malam.
Cuaca di Ibukota Turkmenistan, Ashgabat, tidak sedingin yang diperkirakan sebelum Timnas berangkat dari Tanah Air. Sore hari ini, suhu di Ashgabat mencapai 15 derajat celcius. Pada saat pertandingan, suhu diprediksi turun menjadi 13 derajat celcius.
Sebelumnya, cuaca di Ashgabat sering berubah. Pada pagi hari, rata-rata suhu mencapai 8 derajat celcius, siang 24 derajat dan sore di bawah 10 derajat celcius. Akibatnya, beberapa pemain Timnas sempat terserang flu ringan. Meski begitu, Yongki Aribowo cs siap menebus kekalahan 1-3 di leg 1.
“Memang susah membalikkan keadaan dari defisit dua gol. Tapi, kita datang ke sini juga bukan untuk main seadanya. Kita akan berusaha main semaksimal mungkin untuk membawa hasil yang maksimal juga, dan pemain juga sudah siap untuk itu,” kata Wolfgang Pikal, asisten pelatih Timnas, seperti dikutip dari situs PSSI, Rabu, 9 Maret 2011.
Tim arahan Alfred Riedl ini akan menantang tuan rumah Turkmenistan mulai pukul 18.00 waktu setempat atau 20.00 WIB di Olympic Stadium, Ashgabat.
Pertandingan ini akan dipimpin oleh wasit asal Bahrain, Ali Hasan Ebrahim Abdulnabi, dibantu oleh asisten dua wasit Ebrahim Mubarak Sabt Moosa Saleh dan Aziz Ali Hasan Yusuf Alwadi, serta wasit cadangan Zakareya Ebrahim Isa Ali. Sedangkan Match Commissioner yakni Ayman Mohammad Saoud Haroun asal Yordania.
Para pemain menginap di Hotel Ak Altyn. Tim pelatih yang dipimpin Alfred Riedl sedang menggelar pertemuan terakhir dengan pemain untuk mengumumkan starting line-up serta taktik dan strategi yang akan digunakan.
PREDIKSI STARTING LINE UP INDONESIA
Kiper: Kurnia Meiga
Belakang: Safri Umri, Gunawan Dwi Cahyo, Djayusman Triasdi, Dias Angga Putra
Tengah: Engelberd Sani, Hendro Siswanto, Egi Melgiansyah, Oktovianus Maniani
Depan: Yongki Aribowo, Rishadi Fauzi
vivanews.com
Cuaca di Ibukota Turkmenistan, Ashgabat, tidak sedingin yang diperkirakan sebelum Timnas berangkat dari Tanah Air. Sore hari ini, suhu di Ashgabat mencapai 15 derajat celcius. Pada saat pertandingan, suhu diprediksi turun menjadi 13 derajat celcius.
Sebelumnya, cuaca di Ashgabat sering berubah. Pada pagi hari, rata-rata suhu mencapai 8 derajat celcius, siang 24 derajat dan sore di bawah 10 derajat celcius. Akibatnya, beberapa pemain Timnas sempat terserang flu ringan. Meski begitu, Yongki Aribowo cs siap menebus kekalahan 1-3 di leg 1.
“Memang susah membalikkan keadaan dari defisit dua gol. Tapi, kita datang ke sini juga bukan untuk main seadanya. Kita akan berusaha main semaksimal mungkin untuk membawa hasil yang maksimal juga, dan pemain juga sudah siap untuk itu,” kata Wolfgang Pikal, asisten pelatih Timnas, seperti dikutip dari situs PSSI, Rabu, 9 Maret 2011.
Tim arahan Alfred Riedl ini akan menantang tuan rumah Turkmenistan mulai pukul 18.00 waktu setempat atau 20.00 WIB di Olympic Stadium, Ashgabat.
Pertandingan ini akan dipimpin oleh wasit asal Bahrain, Ali Hasan Ebrahim Abdulnabi, dibantu oleh asisten dua wasit Ebrahim Mubarak Sabt Moosa Saleh dan Aziz Ali Hasan Yusuf Alwadi, serta wasit cadangan Zakareya Ebrahim Isa Ali. Sedangkan Match Commissioner yakni Ayman Mohammad Saoud Haroun asal Yordania.
Para pemain menginap di Hotel Ak Altyn. Tim pelatih yang dipimpin Alfred Riedl sedang menggelar pertemuan terakhir dengan pemain untuk mengumumkan starting line-up serta taktik dan strategi yang akan digunakan.
PREDIKSI STARTING LINE UP INDONESIA
Kiper: Kurnia Meiga
Belakang: Safri Umri, Gunawan Dwi Cahyo, Djayusman Triasdi, Dias Angga Putra
Tengah: Engelberd Sani, Hendro Siswanto, Egi Melgiansyah, Oktovianus Maniani
Depan: Yongki Aribowo, Rishadi Fauzi
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Bola
Jutaan Ikan Sarden Mati Di California
Jutaan ekor ikan sarden ditemukan mengambang di dekat pelabuhan laut King di pantai Redondo, California, Amerika Serikat, pada Selasa pagi, 8 Maret 2011. Diduga, kematian jutaan sarden ini diakibatkan oleh kurangnya kadar oksigen dalam air di perairan tersebut.
Menurut harian The Los Angeles Times, perairan di pelabuhan tersebut seperti diselimuti oleh karpet bangkai ikan. Jutaan bangkan ikan sarden terlihat mengambang di permukaan, dengan ketebalan tumpukan bangkai hingga 45 centimeter.
“Pada satu tempat, mereka mengambang hingga ke permukaan dan pemandangannya sangat tidak bagus,” ujar kepala operasi penangkapan ikan di pelabuhan King, Larry Derr.
Menurut pernyataan dari pemerintah setempat, jutaan ikan sarden tersebut berada di perairan pelabuhan setelah tersapu badai berkecepatan 72km/jam pekan lalu. Ditambah lagi, di lepas pantai, telah menunggu paus lapar yang akan menyantap para sarden. Hal ini membuat jutaan sarden bertahan di perairan dekat pelabuhan, tempat 1.400 kapal berlabuh.
Walaupun perairan tersebut telah tercemar bahan kimia dan rendahnya mutu air, namun diduga bukan ini penyebab kematian sarden-sarden tersebut. Diduga, jumlah mereka yang besar, ditambah lagi dengan jumlah ikan yang telah lebih dulu berada di situ, membuat kadar oksigen di dalam air menurun, hampir mencapai titik nol.
Direktur Konservasi Kelautan LA, brent Scheiwe, mengatakan bahwa di daerah tersebut pergerakan airnya sangat minim, hal ini semakin membuat kadar oksigen menipis. Dia mengatakan bahwa kadar oksigen di pelabuhan umumnya adalah 8 bpj (bagian per juta) nya. Kadar oksigen 3 bpj saja, adalah kadar kritis pada air.
Scheiwe menjelaskan bahwa kadar oksigen saat itu di pelabuhan King, Redondo, adalah 0,72 bpj. Jutaan ikan di perairan membuat kadar oksigen tidak mencukupi, sehingga mereka tercekik dan mati.
Pemilik kapal, Allen J. Duran, membenarkan pernyataan Scheiwe. Dia mengatakan bahwa ikan-ikan sarden tersebut naik ke permukaan dan mencoba untuk mengambil udara. “Mereka mencoba untuk bernafas,” ujar Duran.
vivanews.com
Menurut harian The Los Angeles Times, perairan di pelabuhan tersebut seperti diselimuti oleh karpet bangkai ikan. Jutaan bangkan ikan sarden terlihat mengambang di permukaan, dengan ketebalan tumpukan bangkai hingga 45 centimeter.
“Pada satu tempat, mereka mengambang hingga ke permukaan dan pemandangannya sangat tidak bagus,” ujar kepala operasi penangkapan ikan di pelabuhan King, Larry Derr.
Menurut pernyataan dari pemerintah setempat, jutaan ikan sarden tersebut berada di perairan pelabuhan setelah tersapu badai berkecepatan 72km/jam pekan lalu. Ditambah lagi, di lepas pantai, telah menunggu paus lapar yang akan menyantap para sarden. Hal ini membuat jutaan sarden bertahan di perairan dekat pelabuhan, tempat 1.400 kapal berlabuh.
Walaupun perairan tersebut telah tercemar bahan kimia dan rendahnya mutu air, namun diduga bukan ini penyebab kematian sarden-sarden tersebut. Diduga, jumlah mereka yang besar, ditambah lagi dengan jumlah ikan yang telah lebih dulu berada di situ, membuat kadar oksigen di dalam air menurun, hampir mencapai titik nol.
Direktur Konservasi Kelautan LA, brent Scheiwe, mengatakan bahwa di daerah tersebut pergerakan airnya sangat minim, hal ini semakin membuat kadar oksigen menipis. Dia mengatakan bahwa kadar oksigen di pelabuhan umumnya adalah 8 bpj (bagian per juta) nya. Kadar oksigen 3 bpj saja, adalah kadar kritis pada air.
Scheiwe menjelaskan bahwa kadar oksigen saat itu di pelabuhan King, Redondo, adalah 0,72 bpj. Jutaan ikan di perairan membuat kadar oksigen tidak mencukupi, sehingga mereka tercekik dan mati.
Pemilik kapal, Allen J. Duran, membenarkan pernyataan Scheiwe. Dia mengatakan bahwa ikan-ikan sarden tersebut naik ke permukaan dan mencoba untuk mengambil udara. “Mereka mencoba untuk bernafas,” ujar Duran.
vivanews.com
Diposting oleh
Roy Suwanto
Label:
Seputar Informasi
Langganan:
Postingan (Atom)