Jumat, 11 Maret 2011

Tsunami Jepang Sampai di Halmahera

Bagikan ke Teman:
Gelombang tsunami di Jepang sudah sampai ke Indonesia. Gelombang tsunami akibat gempa 8,8 skala richter di Iwate, Provinsi Miyagi, Jepang itu sudah sampai ke dua wilayah berbeda di Indonesia.


"Pemuktahiran, tsunami akibat gempa Jepang telah terdeteksi di Bitung (Sulawesi Utara) sekitar pukul 18.50 WIB," tulis keterangan resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Bitung adalah salah satu wilayah Indonesia yang menerima imbas gelombang tsunami. Untungnya, ketinggian gelombang tsunami yang sampai di Bitung hanya setinggi 0,1 meter atau 10 centimeter.

Titik kedua yang menerima dampak gelombang tsunami dahsyat di Jepang yakni di Halmahera, Maluku Utara. "Gelombang di Halmahera sekitar pukul 19.05 WIB," tulis keterangan BMKG. Ketinggian gelombang tsunami di Halmahera juga beruntung tidak tinggi. Hanya sekitar 0,1 meter atau 10 sentimeter.

Kecilnya dampak gelombang tsunami ke Indonesia seperti diduga ahli kegempaan tektonik jurusan Geologi Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, Dr Subagyo Pramumijoyo. Menurut Subagyo, penduduk Indonesia tidak perlu panik terhadap bencana ini.

"Karena diperkirakan kekuatan tsunami itu akan berkurang ketika sampai di Papua. Banyaknya pulau lain di antara Jepang dan Papua seperti Filipina, dapat memecah kekuatan tsunami. Jauhnya jarak Jepang Indonesia juga berpengaruh," kata Subagyo

vivanews.com

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan.