Sabtu, 06 November 2010

Merapi Masih Semburkan Awan Panas

Bagikan ke Teman:
Aktivitas Gunung Merapi hingga saat ini masih belum reda. Setelah meletus hebat pada 5 November 2010 dini hari, kini Merapi kembali mengeluarkan awan panas.

"Hari ini masih mengeluarkan awan panas, tapi tidak besar seperti kemarin," kata Kepala Tim SAR Merapi, Suseno, saat dihubungi, Sabtu 6 November 2010.


Menurutnya, Tim SAR juga sudah berhasil mengevakuasi 81 korban tewas akibat letusan Gunung Merapi. "Pencarian akan terus kami lakukan," ujarnya.

Letusan Gunung Merapi yang terjadi pada 5 November dini hari disebut sebagai letusan terhebat. Letusan itu membuat abu vulkanik menyebar hingga ke Bandung.

Bahkan pada pukul 01.10, lava pijar sempat keluar dari Merapi. Lava pijar ini mengarah ke barat menuju Kali Kuning, Kali Gendol dan sebagian ke Kali Woro. Lava juga mengalir ke arah timur.


vivanews

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan.